Breaking News

Soekarno Akui 'Kutuk' Guntur Soekarnoputra, Begini Sumpah Serapahnya Yang Memilukan


Anak-anak Soekarno dari pernikahan dengan Fatmawati bisa dibilang lebih beruntung dibandingkan dengan yang lainnya.

Memiliki 9 orang istri, keturunan Soekarno dari Fatmawati sebagai istri ketiga hingga kini jauh lebih sukses dan juga terkenal.

Dari Megawati Soekarnoputri hingga Guruh Soekarnoputra, mereka juga jadi generasi Soekarno yang terjun ke dunia politik, anak dari Fatmawati, ibu negara pertama.

Bahkan mereka sempat lahir dan besar di lingkungan Istana hingga sudah merasakan atmosfer politik dari Soekarno sebagai Presiden Indonesia.

Namun sesungguhnya Bung Karno tak ingin anak-anaknya terlibat politik, lebih khususnya menjadi presiden.

Hal itu jadi doa dirinya, khususnya kepada Guntur Soekarnoputra yang merupakan anak pertama dari pernikahannya dengan Fatmawati.

"Apapun dia jadinya kelak, terserah kepada hari depannya," tulis Soekarno dalam buku biografi, seperti dikutip Senin, 9 Oktober 2023.

Hingga doa itu diungkap oleh Bung Karno kepada kakak kandung Megawati Soekarnoputri itu.

"Cuma satu doaku untuknya, semoga dia tidak terpilih menjadi presiden, kehidupan ini sungguh terlalu berat," pungkasnya.

Apa yang ia sebut doa justru seakan menjadi kutukan untuk Guntur Soekarnoputra, anak laki-laki pertamanya itu.

Nyatanya memang Guntur seakan tenggelam, berbeda dengan adik-adiknya, terutama Megawati Soekarnoputri yang justru berhasil menduduki jabatan Presiden Indonesia yang kelima

Unggahan ini pun ramai memantik komentar netizen, terutama perihal doa Guntur dan nasib Megawati Soekarnoputri.

"Emang bener Guntur dibuat gila sama rezim Orba karena tahu dia pengganti paling hebat," kata salah satu warganet.

"Kenapa bukan Mega yang didoain," sindir netizen lainnya.

"Yang didoain untung cuma Guntur, kalo Mega juga wah," sahut yang lain.

Meski tak satu partai, baik Megawati Soekarnoputri hingga si bungsu Guruh Soekarnoputra membuktikan keberhasilan anak-anak Soekarno dari Fatmawati.

Sumber: hops
Foto: Soekarno yang rupanya tak ingin Guntur Soekarnoputra menjadi seorang presiden (Kolase Instagram @membacasoekarno)
Soekarno Akui 'Kutuk' Guntur Soekarnoputra, Begini Sumpah Serapahnya Yang Memilukan Soekarno Akui 'Kutuk' Guntur Soekarnoputra, Begini Sumpah Serapahnya Yang Memilukan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar