Mengintip Harta Kekayaan Bobby Nasution yang Nyaris Rp 56 Miliar, Pantas Kahiyang Ayu Kerap Pakai Tas Mewah
Nama Wali Kota Medan, Bobby Nasution menjadi sorotan usai dirinya dikabarkan dipecat dari PDIP usai deklarasi dukungan kepada pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming di Pilpres 2024.
Diketahui, Bobby Nasution dipecat atau diberhentikan oleh DPC PDIP Kota Medan dari keanggotaan partai.
Pemecatan Bobby Nasution ini juga tertuang dalam surat yang dikeluarkan DPC PDIP Medan bernomor 217 /IN/DPC-29.B-26.B/XI/2023.
"Berdasarkan hal-hal tersebut diatas, DPC PDI Perjuangan Kota Medan menyatakan bahwa Sdr. Muhammad Bobby Afif Nasution telah terbukti melakukan tindakan pelanggaran Kode Etik dan Disiplin Anggota Partai dengan tidak mematuhi peraturan dan keputusan Partai karena mendukung pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden yang diusung oleh partai politik lain sehingga Sdr. Muhammad Bobby Afif Nasution tidak lagi memenuhi syarat sebagai anggota PDI Perjuangan," tertulis dalam surat tersebut.
Sementara itu, sosok Bobby Nasution sendiri lantas menjadi sorotan, termasuk gaya hidupnya. Pasalnya, meski dipecat dari partai tersebut, Bobby Nasution diketahui memiliki harta kekayaan yang melimpah. Bahkan, hartanya itu diketahui mencapai miliaran rupiah.
Mengutip dari laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Maret 2023, Bobby Nasution diketahui memiliki kekayaan dengan total Rp 55,9 miliar. Bobby Nasution memiliki sejumlah tanah dengan total mencapai Rp 40,4 miliar.
Sementara itu, menantu Presiden Joko Widodo ini juga disebutkan memiliki sejumlah kendaraan dengan total Rp 1,2 miliar. Beberapa kendaraan tersebut di antaranya sebagai berikut.
Mobil Toyota Kijang Innova 2.4 A/T Tahun 2018 seharga Rp 280 juta.
Mobil Mitsubishi Lancer Tahun 2008, seharga Rp 160 juta.
Mobil Honda Accord 1.5TC E CVT Tahun 2020, seharga Rp 680 juta.
Mobil Suzuki ST100 Tahun 1996, seharga Rp 15 juta.
Motor Yamaha Z8D MIO A1115S Tahun 2008, seharga Rp 5 juta.
Mobil Nissan Juke 1.5 4X2 A/T Tahun 2012, seharga Rp 120 juta.
Tidak hanya kendaraan, Bobby Nasution juga memiliki surat berharga sebesar Rp 10 miliar. Untuk kas dan setara kas Bobby Nasution yakni Rp 6,6 miliar.
Sementara utang yang dimilikinya sekitar 2,8 miliar. Dengan demikian harta bersih yang dimilikinya sekitar Rp 55,9 miliar.
Tidak heran pula jika kemudian sang istri, Kahiyang Ayu yang merupakan anak Presiden Jokowi kerap pakai barang mewah.
Namun seringkali, pilihan fashion istri Wali Kota Solo, Bobby Nasution ini menjadi sorotan karena kerap mengenakan barang branded dengan harga yang mahal.
Dalam sebuah kesempatan Kahiyang Ayu terlihat mengenakan koleksi tas Chanel yang cantik. Hal tersebut terlihat dalam sebuah video saat dirinya mendampingi sang suami bepergian.
Terlihat berada di lounge kelas bisnis, Kahiyang Ayu tampil kasual dengan jaket abu-abu dan celana kulot hitam.
Ia tampak menenteng tas Chanel yang dibanderol berkisar antara 6750 USD atau Rp101 jutaan menurut situs Madison Avenue.
Sementara Kahiyang juga melengkapi penampilannya dengan flat shoes hitam yang diduga berasal dari brand Roger Vivier, dengan series Viv' Slippers Strass Embroidered Buckle Loafers in Nappa Leather yang 11.900 Dollar Hong Kong atau Rp22,7 jutaan.
Sumber: suara
Foto: Bobby Nasution/Net
Mengintip Harta Kekayaan Bobby Nasution yang Nyaris Rp 56 Miliar, Pantas Kahiyang Ayu Kerap Pakai Tas Mewah
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar