Milisi Houthi Yaman Ikut Serang Israel dengan Drone
Milisi Houthi Yaman melancarkan serangan drone ke Israel pada Selasa (31/10/2023). Sebelum Houthi, Israel diketahui sudah menerima serangan dari kelompok militan Hizbullah Lebanon.
"Drone ini milik negara Yaman," kata Abdelaziz bin Habtour yang menjabat sebagai perdana menteri pemerintah Houthi terkait serangan drone ke wilayah Eilat di Israel selatan, seperti dikutip Al Arabiya.
Habtour mengungkapkan, Houthi akan segera merilis pernyataan terperinci tentang keterlibatan mereka dalam perlawanan terhadap Israel.
Sebelumnya militer Israel melaporkan adanya intrusi pesawat musuh yang memicu sirene peringatan di daerah Eilat, sebuah kota resor di Laut Merah.
"Tidak ada ancaman dan bahaya di kawasan ini," ujar Juru Bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) Daniel Hagari.
Houthi adalah kelompok yang terlibat dalam konflik sipil Yaman. Sejak 2014, mereka berhasil menguasai sebagian besar wilayah Yaman, termasuk ibu kota Sana'a.
Terkait eskalasi pertempuran di Gaza, Habtour menegaskan bahwa Houthi merupakan bagian dari poros perlawanan terhadap Israel.
Sumber: inilah
Foto: Milisi Houthi Yaman dilaporkan telah melancarkan serangan drone ke Israel pada Selasa (31/10/2023). [foto: AFP]
Milisi Houthi Yaman Ikut Serang Israel dengan Drone
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar