Rekam Jejak Jenderal Agus Subiyanto: Calon Kuat Panglima TNI, Baru Seminggu Jabat KSAD
Nama Jenderal TNI Agus Subiyanto ramai jadi perbincangan publik karena digadang-gadang akan menjadi Panglima TNI menggantikan Laksamana TNI Yudo Margono.
Seperti diketahui, Agus Subiyanto baru saja dilantik sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) pada 25 Oktober 2023 lalu.
Artinya, belum genap seminggu menjadi KSAD, kini Agus masuk sebagai calon kuat Panglima TNI selanjutnya.
Nama Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI diusulkan oleh Presiden Joko Widodo melalui Surat Presiden yang dikirim ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Selasa, (31/10/2023).
Tentu saja, pencapaian yang luar biasa tersebut membuat decak kagum dan rasa penasaran bagi banyak orang, siapa sosok Jenderal Agus Subiyanto sebenarnya.
Profil dan Rekam Jejak Agus Subiyanto
Jenderal TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si., adalah lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1991 dari kecabangan infanteri Komando Pasukan Khusus.
Pria kelahiran Cimahi, 5 Agustus 1967 ini mengawali karier militer sebagai Kasi Ops Sektor A di Timor Timur. Kemudian, ia kembali ke satuannya dengan jabatan Komandan Batalion 22 Grup 2 Kopassus dan Kepala Penerangan Kopassus.
Lantas, karena kinerjanya yang mumpuni, Agus kemudian dipercaya untuk mendapat jabatan sebagai Komandan Kodim 0735/Surakarta mulai tahun 2009-2011, yang saat itu Joko Widodo yang masih menjabat menjadi Walikota.
Sejak saat itu, karier Agus Subiyanto semakin moncer. Pada tahun 2011, Agus diberi kepercayaan menjadi Waasops Kasdivif 2/Kostrad. Kemudian Asops Kasdam I/Bukit Barisan pada 2014-2015.
Tak berhenti sampai di situ, pada tahun 2015 Agus juga menjadi dosen madya Seskoad dan Pamen Denma Mabesad pada tahun 2015-2016.
Hingga tahun 2016-2017, Agus kembali mendapat peran penting sebagai Komandan Rindam II/Sriwijaya. Lalu, ia juga pernah menjadi Komandan Korem 132/Tadulako pada tahun 2017-2018.
Dilanjutkan menjadi Pamen Denma Mabes TNI pada tahun 2018-2019 dan mendapat pencapaian tinggi sebagai Wadanpussenif Kodiklatad pada tahun 2019-2020.
Selain itu, Agus juga pernah mendapat jabat sebagai Komandan Korem 061/Suryakencana pada 2020. Pada tahun yang sama, Agus menjadi Komandan Paspampres pada 2020-2021.
Kemudian pada tahun 2021-2022, Agus dipercaya sebagai Pangdam III/Siliwangi pada 2021-2022, hingga menjadi Wakasad pada 2022.
Tak main-main, dengan kinerja dan segudang prestasi yang diperoleh, akhirnya membuat Agus menduduki posisi strategis sebagai KSAD pada Oktober 2023 lalu.
Kekayaan Agus Subiyanto
Dengan karier panjang tersebut, tak sedikit yang penasaran mengenai berapa total kekayaan Agus Subiyanto.
Menurut Laporan Harta Kekayaan Penylenggara Negara (LHKPN), Agus Subiyanto memiliki harta Rp19,3 miliar pada Maret 2023 lalu.
Dari total kekayaan tersebut terbagi atas 11 aset tanah dan bangunan yang jika total nilainya sebesar Rp16 miliar. Kemudian, Agus juga memiliki koleksi kendaraan mobil Nissan Mini Bus tahun 2011 seharga Rp70 juta.
Sementara harta bergerak lainnya, Agus tercatat memiliki kekayaan sebesar Rp1,5 miliar. Lalu, Agus Subiyanto juga memiliki kas dan setara kas sebesar Rp1,6 miliar.
Sehingga, ketika semuanya ditotal, maka jumlah kekayaan Jenderal Agus Subiyanto sebesar Rp19,3 miliar.
Sumber: suara
Foto: Presiden Joko Widodo menyematkan tanda kenaikan pangkat kepada Jenderal Agus Subiyanto usai dilantik menjadi Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD di Istana Negara, Jakarta, Rabu (25/10/2023). [Antara]
Rekam Jejak Jenderal Agus Subiyanto: Calon Kuat Panglima TNI, Baru Seminggu Jabat KSAD
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar