Ini Alasan Karyoto Belum Menahan Firli Bahuri
Polda Metro Jaya akhirnya buka suara terkait belum ditahannya Firli Bahuri, meski sudah berstatus tersangka.
Menurut Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto, pihaknya perlu strategi untuk menahan Firli.
"Jadi begini, untuk menahan orang itu kita harus punya taktik dan strategi," katanya, saat Rilis Akhir Tahun 2023 Polda Metro Jaya, di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (28/12).
Dia juga mengatakan, penyidik masih terus melakukan pengembangan. Bila semua sudah rampung, ada peluang Firli ditahan.
"Perkara sepertinya berkembang. Kami tidak mau dikatakan nyicil perkara. Kalau nyicil perkara itu, misalnya saya punya satu tersangka dengan 4 tuduhan, satu saya selesaikan, nanti mau habis saya tambah satu lagi, itu tidak boleh, tidak adil perlakuan seperti itu," jelas Karyoto.
"Makanya kita kumpulin dulu, baru nanti kita jadikan satu," tegasnya.
Bila tidak mengedepankan pengembangan, Karyoto mengaku mudah saja menahan Firli secara langsung.
"Menahan itu gampang kok. Hari ini kalau memang bisa saya tahan, ya saya tahan," pungkasnya.
Sumber: rmol
Foto: Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto/Net
Ini Alasan Karyoto Belum Menahan Firli Bahuri
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar