Muncul Isu Ganjar Pranowo Dikucilkan Partainya Sendiri, Sikap Capres Nomor Urut 3 Disorot
Mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat ini mencalonkan diri sebagai Presiden RI di pemilihan tahun 2024 nanti.
Calon presiden nomor urut 3, yang biasa disapa dengan Ganjar ini sebelumnya merupakan dewan perwakilan rakyat dari partai berlogo banteng.
Namun pilpres kali ini, ia maju mewakili Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang diketuai oleh Megawati Soekarnoputri yang merupakan anak dari presiden pertama Indonesia yakni Soekarno.
PDIP juga merupakan partai dari presiden Indonesia saat ini, yakni Joko Widodo. Akankan pemilihan ini partai Ganjar akan menang seperti Jokowi?
Apakah karena Jokowi dari partai PDIP Ganjar tetap memilih setia kepada PDIP ketimbang harus meninggalkannya?
Padahal ada isu mengenai Ganjar, kalau dirinya sempat dikucilkan oleh partainya sendiri.
Tak sampai situ, Ganjar juga diisukan sedang berselisih dengan Puan Maharani, meskipun kabar tersebut dibantah oleh Bambang Pacul.
"Bahkan saat ini muncul isu dirinya sedang berselisih dengan Puan Maharani meski sudah dibantah oleh pak bambang pacul,” ucap kreator TikTok @rianfahardhi dilansir oleh Hops.ID pada 26 Desember 2023.
Namun jika kabar tersebut benar adanya, rasa-rasanya perpecahan internal dalam partai banteng itu tidak akan berlarut-larut.
Hal tersebut disebutkan oleh salah satu konten kreator TikTok @rianfahardhi yang menyampaikan pendapatnya soal Ganjar dan PDIP.
“Tapi jika memang kabar itu benar rasanya perpecahan internal tidak akan berlarut-larut terjadi sebab seperti slogan PDI semua patuh pada perintah bu Megawati,” katanya.
Meskipun muncul isu seperti itu dan merasa tersakiti, Ganjar tetap setia kepada PDIP, oleh karena itu kesetiaannya disorot.
Berhembus kabar angin juga yang menyatakan bahwa Ganjar pada akhirnya tidak akan berbeda jauh dengan Jokowi, karena polanya dinilai mirip.
Ini ditunjukan melalui penunjukan Ganjar sebagai calon presiden Indonesia oleh PDIP.
Walaupun banyak kabar miring tentangnya, kesetian Ganjar ini bisa menjadikan contoh bagi para politisi bahwa dalam kesetiaan proses adalah harga mati.
“Pak Ganjar mungkin bukan sosok yang terlepas dari isu miring namun dirinya bisa menjadi contoh bagi politisi bahwa kesetiaan dalam berproses adalah harga mati,” lanjutnya.
Padahal banyak politisi yang tidak tahan ujian dan memutuskan untuk pergi. Lantas bagaimana para Hopers melihat sosok Ganjar?***
Sumber: hops
Foto: Dokumentasi Ganjar dan Mahfud saat debat cawapres (Instagram @ganjar_pranowo)
Muncul Isu Ganjar Pranowo Dikucilkan Partainya Sendiri, Sikap Capres Nomor Urut 3 Disorot
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar