Survei Terbaru CSIS: Prabowo Masih Teratas, Anies Sudah Jauh Tinggalkan Ganjar
Hasil survei terbaru Centre for Strategic and International Studies (CSIS) memberi gambaran hasil Pilpres 2024. Sebab, 75,2 persen responden menyatakan sudah mantap dengan pilihannya saat ini.
Sementara masih ada 12,5 persen responden yang menunggu debat sebelum menentukan pilihan.
Debat capres-cawapres masih menyisakan tiga kali. Dua kali untuk capres dan sekali untuk cawapres.
Hasil survei CSIS ini dirilis Rabu 27 Desember 2023 dalam tema “Peta Pilpres Terkini Pasca-Debat Calon Presiden”.
Peneliti CSIS, Arya Fernandes mengatakan, elektabilitas Prabowo-Gibran mencapai 43,7 persen. Sementara elektabilitas Amin 26,1 persen dan Ganjar-Mahfud 19,4 persen.
“Masih terdapat 6,4 persen pemilih yang mengaku rahasia dan belum menentukan pilihan. Kemudian 4,5 persen mengaku tidak tahu atau tidak menjawab,” kata Arya.
CSIS membedah sebaran suara dari tiga paslon ini. Prabowo-Gibran hampir unggul di seluruh provinsi di Indonesia. Amin unggul di Sumatera, Jakarta, dan Banten.
Sementara Ganjar-Mahfud unggul di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Survei CSIS dilakukan pda 13-18 Desember 2023. Total ada 1.300 responden berasal dari 34 provinsi.
Proses wawancara menggunakan wawancara tetap muka menggunakan kuesioner oleh emulator yang sudah terlatih. Margin of eror sebesar 2,7 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. (*)
Sumber: herald
Foto: Hasil survei terbaru CSIS.
Survei Terbaru CSIS: Prabowo Masih Teratas, Anies Sudah Jauh Tinggalkan Ganjar
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar