Warga Sumbang Posko TPS & Penjual Sumbang Dawet 1 Pikul untuk Pemenangan Anies-Gus Imin di Banjarnegara, Jateng
Seorang penjual dawet asal Banjarnegara Wignyo Sutopo memberikan dukungan kepada pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Bentuk dukungannya dengan menyumbangkan dawet dagangannya untuk para relawan AMIN.
Wignyo Sutopo telah berbisnis dawet dengan merek Dawet Ayu asli Banjarnegara selama lebih dari 10 tahun. Dia memiliki 15 variasi dawet jualannya, salah satunya dawet original.
Demi memberikan dukungan riil untuk pemenangan Anies-Gus Imin (AMIN), Wignyo menyumbang dawetnya 1 pikul setara dengan nilai Rp1,2 juta untuk para relawan AMIN yang sedang menggelar acara di Banjarnegara, Sabtu (16/12/2023).
Saat itu, Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dan para relawan sedang meresmikan Posko TPS Gerakan Rakyat di Jl. Letjen Suprapto No. 255 A, Kelurahan Wangon, Banjarnegara, Jawa Tengah.
"Saya menyumbang acara ini gratis untuk semua yang hadir. Mudah-mudahan Bapak Anies dan Bapak Muhaimin jadi presiden dan wakil presiden 2024. Mudah-mudahan dawet ini menjadi berkah," tuturnya, Sabtu (16/12/2023).
Tak hanya penjual dawet, posko pemenangan AMIN ini disumbangkan oleh Eko Giat Daryadi, seorang tokoh masyarakat setempat.
Co-Captain Timnas AMIN Sudirman Said turut menikmati Dawet Ayu. "Alhamdulillah, ini bukti gerakan rakyat untuk AMIN benar-benar telah menggaung di mana-mana, termasuk di wilayah Banjarnegara," ujar Sudirman.
Timnas AMIN terus melakukan konsolidasi simpul relawan AMIN untuk menyiapkan Posko TPS Gerakan Rakyat di setiap TPS di Banjarnegara, Jawa Tengah.
Tiba di lokasi, Sudirman langsung menyalami para relawan dan simpatisan AMIN. Selanjutnya, Sudirman bergabung dengan sekitar 400 penggerak Posko TPS Gerakan Rakyat yang berasal dari 20 kecamatan se-Kabupaten Banjarnegara.
Soliditas relawan dan simpatisan AMIN sangat terasa di Banjarnegara, salah satunya seorang penjual Dawet Ayu Banjarnegara membagikan dagangannya secara gratis untuk para penggerak posko.
Posko TPS Gerakan Rakyat merupakan pusat informasi dan komunikasi untuk pemenangan paslon nomor 1 Anies-Muhaimin (AMIN) sampai di titik terdepan dan terdekat, yaitu di setiap TPS. Selain mengawal suara pasangan AMIN, posko ini juga ikut andil dalam mewujudkan pemilu yang jujur, adil, dan demokratis.
Warga Sumbang Posko TPS & Penjual Sumbang Dawet 1 Pikul untuk Pemenangan Anies-Gus Imin di Banjarnegara, Jateng
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar