Breaking News

Abraham Samad: Hanya AMIN yang Punya Cara Kembalikan Independensi KPK


Tiga pasangan capres-cawapres peserta Pilpres 2024 adu gagasan antikorupsi yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi.

Kegiatan Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Berintegritas (Paku Integritas) itu digelar pada Rabu 17 Januari 2024.

Mantan Ketua KPK Abraham Samad menilai hanya pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) yang memiliki cara mengembalikan independensi KPK.

Hal ini dikatakan Abraham Samad dalam video yang diunggah di akun X @Mdy_Asmara1701, dilihat Sabtu (20/1/2024).

"Ketiga-tiganya menyatakan begitu, tapi hanya satu yang menyatakan bahwa untuk mengembalikan KPK sebagai lembaga yang independen yang harus dilakukan adalah merevisi undang-undangnya, memperbaiki undang-undangnya kembali, yaitu pasangan paslon nomor 1 Anies Baswedan," katanya.

Menurut Abraham, dua paslon lain tidak menjelaskan cara mengembalikan KPK seperti dulu.

"Kalau paslon nomor satu dia menjelaskan cara mengembalikan KPK seperti dulu dengan cara merevisi UU KPK tahun 2019 dan itu clear ada cara yang disampaikan," jelasnya.

Diketahui, Paku Integritas KPK dihadiri Anies Baswedan-Muhaimin Iksandar (AMIN), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Pada agenda ini ketiga paslon mendapatkan pemaparan dari KPK soal kondisi pemberantasan korupsi di Indonesia. Setelah mereka akan diminta untuk memaparkan gagasan dan strateginya terkait pemberantasan korupsi.

Sumber: suara
Foto: Mantan Ketua KPK Abraham Samad (YouTube/Refly Harun)
Abraham Samad: Hanya AMIN yang Punya Cara Kembalikan Independensi KPK Abraham Samad: Hanya AMIN yang Punya Cara Kembalikan Independensi KPK Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar