Breaking News

Diumpat Pendukung Paslon Sebelah, Anies Tak Lapor Bawaslu


Meski diumpat pendukung pasangan calon kubu sebelah, Capres Nomor Urut 1, Anies Baswedan, memilih bersabar dan tak akan melaporkan kejadian itu ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

"Nggak perlu (melapor)," kata Capres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Kebangkitan Bangsa itu, saat kampanye di Samarinda, Kamis (11/1).

Sikap Anies yang memilih tak membuat laporan itu sejalan dengan cita-citanya soal kebebasan berpendapat. Meski begitu dia tetap menyayangkan perilaku intimidasi yang terjadi saat debat Capres, Minggu lalu (7/1).

"Bila sikap-sikap ancaman, sikap-sikap tidak sopan itu dibiarkan begitu saja, nanti mengganggu iklim demokrasi kita," sesalnya.

Di sisi lain, Anies justru dilaporkan Pendekar Hukum Pemilu Bersih (PHPB) ke Bawaslu RI, karena dianggap menyerang Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto, soal kepemilikan lahan 340 ribu hektare.

"Itu semua dibahas di debat ya, seharusnya apa yang dibahas di debat direspons juga di arena debat. Tapi biarlah, biar Bawaslu yang menilai, apakah laporan seperti itu layak diteruskan atau tidak," tukasnya.

Sumber: rmol
Foto: Capres Nomor Urut 1, Anies Baswedan, kampanye di Samarinda/Ist
Diumpat Pendukung Paslon Sebelah, Anies Tak Lapor Bawaslu Diumpat Pendukung Paslon Sebelah, Anies Tak Lapor Bawaslu Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar