Kubu Paslon 1 dan 3 Berpeluang Koalisi, Puan: Insya Allah
Peluang kerja sama antara kubu pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) dengan dan kubu pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD kian terbentang.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan, Puan Maharani menyebut adanya kemungkinan dari wacana tersebut ketika Pilpres 2024 terjadi dua putaran.
Hal itu disampaikan Puan saat ditemui di arena Debat Ketiga Capres di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1).
"Insya Allah (ada), kita lihat saja gimana nanti ke depan ini," ungkap Puan.
Ketua DPR RI itu menyebut yang terpenting saat ini Pilpres 2024 berjalan baik, lancar dan jujur.
"Yang penting semuanya bisa berjalan dengan baik dan lancar semuanya, bisa berjalan jujur dan adil," imbuhnya.
Wacana kerja sama itu semakin ramai dibicarakan usai adanya pertemuan makan malam bersama antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Capres Nomor Urut 2 Prabowo Subianto di sebuah restoran di Jakarta Pusat pada Jumat (5/1) lalu.
Puan pun mengapresiasi pertemuan kedua tokoh tersebut. Menurutnya bagus dalam suasana jelang pesta demokrasi saat ini.
"Ya bagus lah, kan enggak enak makan sendirian," seloroh Puan.
Sumber: rmol
Foto: Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan, Puan Maharani/RMOL
Kubu Paslon 1 dan 3 Berpeluang Koalisi, Puan: Insya Allah
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar