Breaking News

Simulasi Pencoblosan Pilpres di Solo Tampilkan 4 Kolom, Ada Kaitan dengan Salam 4 Jari?


PDIP Kota Solo melakukan protes keras terkait jalannya simulasi pemantapan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 di TPS 3 Kelurahan Baluwarti, Pasar Kliwon, Selasa (30/1/2024).

Protes tersebut dilontarkan lantaran pada surat suara pemilihan presiden (pilpres) menampilkan empat kolom pasangan calon (paslon) calon presiden dan wakil presiden.

Diketahui sebelumnya, PDIP Solo juga protes karena surat suara hanya menampilkan dua paslon saja.

“Inikan tidak benar lagi to KPU yang melakukan seperti itu,” ucap Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo seperti dikutip Inilahjateng, Rabu (31/1/2024).

Menurutnya, jika calonnya ada tiga, maka seharusnya kolom presiden dan wakil presidennya juga tiga. Padahal simulasi surat suara anggota DPRD kota/kabupaten dan provinsi, DPR RI, DPD sendiri jumlah calonnya sudah benar.

“Ini kalau dibuat empat tanda-tanda tidak jujur KPU. Ini harus ditindaklanjuti sama Bawaslu lah, kalau dibuat banyak sekalian tidak apa-apa,” tegas dia.

Sementara itu Komisioner KPU Solo, Jati Narendro Pratiknyotiyoso mengatakan, bahwa ini hanya simulasi. Dia mencontohkan pada DPD RI dalam simuasi terdapat 12 kolom, padahal calonnya itu ada 11 orang.

“Jadi itu kan tidak masalah, karena ini simulasi. Jadi yang berbeda tidak hanya pilpres tapi juga DPD yang kolomnya beda, jadi ini cuma simulasi bukan yang sebenarnya,” katanya.

Jati menambahkan, simulasi ini pedomannya dari KPU RI. Sehingga masih menghitung efisiensi waktu dan efektivitas daripada simulasi ini untuk teman-teman PPK dan PPS. “Jadi kita bergerak sesuai pedoman KPU RI,” tandasnya.

Sebelumnya, belum lama ini juga muncul kampanye atau sosial movement (gerakan sosial) salam empat jari. Gerakan ini makin masif dalam dua hari belakangan ini di media sosial atau netizen, utamanya di X (Twitter).

Salam pose empat jari ini menjadi sebuah ajakan dan cara berekspresi rakyat untuk memilih Paslon 01 atau 03, asal jangan Paslon 02, Prabowo-Gibran.

Dikutip melalui akun @gitaputrid salam empat jari ini memiliki makna sebagai simbol untuk menghendaki koalisi gabungan antara 01 dan 03 atas kehendak rakyat, bukan kehendak elite. Kemudian simbol membela sila ke-4 Pancasila, isyarat internasional untuk meminta pertolongan atau pertanda bahaya, bahkan simbol asa kekuatan politik baru yang lebih progresif untuk melawan oligarki dan politik dinasti.

Meski begitu belum diketahui apakah ada kaitannya salam empat jari dengan silumasi pencoblosan yang menampilkan empat kolom capres-cawapres tersebut. 

Sumber: inilah
Foto: Simulasi pemantapan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 di TPS 3 Kelurahan Baluwarti, Pasar Kliwon, Selasa (30/1/2024) - (Foto: InilahJateng)
Simulasi Pencoblosan Pilpres di Solo Tampilkan 4 Kolom, Ada Kaitan dengan Salam 4 Jari? Simulasi Pencoblosan Pilpres di Solo Tampilkan 4 Kolom, Ada Kaitan dengan Salam 4 Jari? Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar