Breaking News

Hanya Pakai Kaus Oblong, Haji Isam Beli Pesawat Rp 1,5 Triliun


Sosok pengusaha asal Kalimantan Selatan Andi Syamsuddin Arsyad atau lebih dikenal dengan Haji Isam viral belakangan ini. Pengusaha dikenal dengan Pengusaha Batu Licin viral karena penampilannya yang sangat santai saat membeli sebuah pesawat mewah.

Ditelisik harga pesawatnya pun mencapai angka triliunan rupiah. Seperti ungkapan anak zaman sekarang, jika orang kaya mah bebas dengan penampilannya.

Pada situs resmi Boeing, Selasa (27/2/2024), produsen pesawat mengumumkan pemesanan unit Boeing Business Jet (BBJ) MAX 7 oleh perusahaan milik Haji Isam ialah Seacons Trading Ltd keluaran produksi pada 17 Juli 2018.

Penampilannya yang viral di media sosial memperlihatkan saat haji Isam berfoto bersama sejumlah orang dengan tampilannnya yang sederhana, menggunakan kaus oblong.

Foto-foto saat Haji Isam beli pesawat Boeing pakai kaus oblong ramai beredar di media sosial Tiktok dan Instagram.

Salah satu akun yang membagikannya ialah @kepoin_trending. Di mana foto-foto tersebut dipublikan oleh situs website Boeing di laman resmi perusahaan.

Tampak di foto diketahui jika Haji Isam ditemani sosok anggota DPR asal Kalimantan Selatan dari PKS Habib Aboe Bakar Al-Habsyi. Ia berada di tengah sambil memegang semacam plakat pembelian yang ditandatangani.

Tidak hanya itu, Haji Isam pun ditemani CEO Seacons Trading Ltd, Dudy Purwagandhi. Seacons Trading Ltd merupakan perusahaan yang berafiliasi dengan Johlin Group.


Dari penelusuraan jenis kaos yang digunakan diprediksikan Haji Isam menggunakan kaos yang juga tidak sembarangan.

Haji Isam menggunakan kaus oblong berwarna cokelat yang diperkirakan bermerek ternama Dolce & Gabbana. 

Baju yang dipakai Haji Isam itu merupakan seri Logo Print Crew Neck T-Shirt Dolce & Gabbana. Kaos tersebut saat dirilis dijual seharga US$ 427 atau sekitar Rp 6,7 juta.

Foto Haji Isam ini pun kemudian ramai dikomentari netizen.

"Kaos oblong dia puluhan juta jg harganya...liat ja mereknya," ucap netizen mengomentari penampilan haji Isam tersebut.

Sumber: suara
Foto: Andi Syamsuddin Arsyad atau lebih dikenal dengan Haji Isam/Net
Hanya Pakai Kaus Oblong, Haji Isam Beli Pesawat Rp 1,5 Triliun Hanya Pakai Kaus Oblong, Haji Isam Beli Pesawat Rp 1,5 Triliun Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar