Breaking News

Komeng Mampu Buktikan Jika Tak Selamanya Politik Itu Mahal


Komedian Komeng sukses membuat publik memusatkan seluruh perhatian padanya saat pesta demokrasi yang digelar pada Rabu kemarin (14/2/2024)

Wajah Komeng yang muncul di kertas suara DPD Jawa Barat dengan foto nyelenehnya membuat publik tak henti membicarakannya. Bahkan terhitung hingga hari ini, Sabtu (17/2/2024) nama Komeng masih menjadi topik hangat yang seru untuk diperbincangkan.

Sebenarnya bukan hal baru lagi bagi kalangan artis beramai-ramai mendaftarkan diri sebagai calon legislatif atau caleg. Nama-nama seperti Uya Kuya, Melly Goeslaw, Ahmad Dhani bahkan hingga Aldi Taher ikut serta pada kontestasi politik Pemilu 2024.

Namun yang berbeda, jika para artis tersebut kerap mempromosikan dirinya yang nyaleg melalui media sosial dan media lainnya, Komeng justru sebaliknya.

Komeng diketahui tidak pernah terdengar bergabung dengan partai mana pun, tidak pernah gembar-gembor saat nyaleg, bahkan tidak pernah melakukan kampanye untuk menarik simpati masyarakat agar mau memilihnya.

Menengok media sosial para artis yang nyaleg, sebut saja Verrel Bramasta, Aditya Zoni, Uya Kuya, Melly Goeslaw, mereka hanyalah beberapa contoh artis yang aktif melakukan kampanye dan blusukan serta rajin mengunggahnya ke media sosial masing-masing.

Aditya Zoni saat Blusukan

Sayangnya, banyak juga artis yang sudah rajin melakukan kampanye dan blusukan nyatanya mereka terancam gagal melaju ke Senayan karena memperoleh sedikit suara.

Karena itulah pada saat Pemilu kemarin, banyak masyarakat yang terkejut lantaran ada foto Komeng muncul di antara jajaran caleg lainnya. Tanpa modal, tanpa partai, tanpa kampanye nyatanya Komeng bisa menarik suara masyarakat untuk memilihnya.

Padahal, selain Komeng, ada mantan artis Jihan Fahira yang juga mencalonkan diri sebagai caleg dapil Jawa Barat.

Berdasarkan data KPU per Sabtu (17/2/2024) perolehan suara Jihan Fahira masih jauh di bawah Komeng yaitu sebanyak 594.015 atau 4,76% sementara Komeng berhasil meraup 1.545.137 suara atau 12.37%.

Sungguh perolehan suara yang sangat fantastis untuk seseorang yang bahkan tidak pernah terdengar melakukan kampanye atau promosi untuk menonjolkan dirinya sebagai caleg.

Komeng Unggul di Perolehan Suara DPD Jawa Barat

Dalam sebuah kesempatan, Komeng mengatakan jika dirinya memang ingin membuktikan pada masyarakat jika politik itu tidak melulu harus mahal.

Dalam sebuah wawancara Komeng juga menyadari jika ada beberapa aspek yang dibutuhkan saat nyaleg, salah satunya yakni modal yang cukup banyak.

"Kalau masuk ke politik tuh katanya ada tiga tas ya, popularitas, elektabilitas, dan satu lagi isi tas, sedangkan saya isi tas saya kosong, jadi saya tidak banyak menggunakan itu," ungkap Komeng dikutip dari video yang diunggah ulang akun X @sosmedkeras pada Sabtu (17/2/2024)

Namun kenyataannya, walau dengan tangan kosong, tanpa modal, tanpa kampanye, tanpa pencitraan, komedian Komeng akhirnya mampu membuktikan dirinya dirinya mampu bersaing dengan artis-artis lainnya, bahkan dipastikan jika ia akan melenggang ke Senayan. Uhuyy!

Sumber: suara
Foto: Komeng dalam kertas suara Pemilu 2024 (Twitter/wirashalci)
Komeng Mampu Buktikan Jika Tak Selamanya Politik Itu Mahal Komeng Mampu Buktikan Jika Tak Selamanya Politik Itu Mahal Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar