Breaking News

Novel Baswedan: Jika Tidak Ditahan Firli Bahuri Akan Kabur


Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang sekarang menjadi tim Satuan Tugas Khusus (Satgassus) Pencegahan Antikorupsi di Polri, Novel Baswedan mengungkapkan pendapatnya mengenai kasus Firli Bahuri.

Awalnya Novel mengunggah pemberitaan yang mengungkapkan jika pihak pengacara kehilangan kontak dengan Firli Bahuri setelah mangkir.

Pemberitaan tersebut kemudian dikomentari Novel dengan menuliskannya di media sosial pribadinya. Ditelisik media sosial twitter Novel Baswedan mengungkapkan jika dia sudah menduga mengenai informasi yang dibagikan di media online tersebut.

Adapun judul pemberitaan media online tersebut disebutkan jika pihak pengacara mengaku hilang kontak dengan Firli Bahuri sejak mangkir dari panggilan polisi.

Kemudian Novel menuliskan narasi dengan melengkapi ikon khusus diakhir kalimatnya.
"Sdh sy duga, kalo tidak segera ditahan Firli akan kabur..," tulisnya.

Cuitan tersebut pun kemudian ramai dikomentari netizen yang mendukung pernyataan tersebut.

"Sebenarnya bukan kabur, tapi dibiarkan untuk kabur. indikasi sudah sangat jlas dgn tidak ditahan nya sjak status tersangka," ujar netizen setelah membagikan ulang cuitan Novel Baswedan

"Kabur atau disembunyikan bang ?," tanya netizen lainnya.

Sumber: suara
Foto: Firli Bahuri usai diperiksa sebagai tersangka kasus pemerasan mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL di Bareskrim Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (19/1/2024). [Suara.com/Yasir]
Novel Baswedan: Jika Tidak Ditahan Firli Bahuri Akan Kabur Novel Baswedan: Jika Tidak Ditahan Firli Bahuri Akan Kabur Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar