Unggah Kinerja APBN Pakai Lagu 'Agak Laen', Sri Mulyani Sindir Gibran?
Menteri ekonomi Sri Mulyani berhasil mencuri perhatian publik. Dia
mengunggah kinerja APBN sebagai gambaraan ekonomi Indonesia dengan lirik
yang unik.
Dia menempatkan lagu dengan lirik 'agak laen' di unggahan media sosial
miliknya. Pilihan lagu dari film yang berjudul sama itu pun membuat netizen
beragumentasi beragam.
Di media sosial instagramnya, Sri Mulyani memaparkan mengenai kondisi
ekonomi Indonesia yang disebutnya 'agak laen' jika berhadapan dengan situasi
global yang penuh gejolak.
Lirik lagu 'agak laen' ini pun membuat sejumlah netizen mengaitkan dengan
pemilihan umum atau Pemilu 2024.
"Soundnya nyindir banget ," ujar netizen yang mengaitkan dengan Pemilu
terutama Pilpres.
Berikut lirik lagu 'agak laen' yang disematkan Sri Mulyani
Agak laen kau, agak laen bapakmu
Agak laen kau sek'luarga
Agak laen kau, agak laen mamakmu
Agak laen kau sek'luarga
Meski lirik tersebut diramaikan dan dikaitkan dengan Pilpres yang diikuti
oleh Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka yang merupakan anak dari
Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Hal ini dikuatkan dengan sikap Sri Mulyani yang tidak bersedia ikut dalam
gerbong pemerintahan Gibran Rakabuming Raka yang mendampingi Prabowo
Subianto.
Meski demikian banyak juga yang mengungkapkan dukungan pada Sri Mulyani yang
tidak tertarik untuk ikut gerbong Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran
Rakabuming Raka.
Kinerja Ekonomi Indonesia 'Agak Laen'
Sri Mulyani memaparkan mengenai kinerja APBN pertama untuk tahun 2024. Meski
situasi dunia masih penuh guncangan, perekonomian Indonesia dan #APBNKiTa
masih menunjukkan kinerja positif. Postur APBN hingga Januari 2024 sbb:
-Pendapatan Negara Rp215,5 T (7,7% target)
-Belanja Negara Rp184,2T (5,5% pagu)
-Surplus APBN Rp31,3T (0,14% PDB)
Tahun 2024, proyeksi pertumbuhan ekonomi dunia juga masih dibayangi
perlemahan. @the_imf memproyeksikan sebesar 3,1%, sementara @worldbank
memprediksi hanya 2,4%.
Untuk Indonesia sendiri “Agak LAEN”, berbagai tren positif dari tahun 2023
tetap berlanjut hingga awal tahun 2024 ini. Per Januari 2024, Indeks
Keyakinan Konsumen (IKK) terjaga di 125; Mandiri Spending Index (MSI) 40,0;
Indeks Penjualan Riil (IPR) 3,7% yoy; dan PMI Manufaktur Indonesia konsisten
ekspansi selama 29 bulan berturut-turut.
Meski kondisi kita relatif baik dibandingkan kelompok negara G20 maupun
ASEAN, kita tetap perlu mewaspadai situasi global yang masih rentan dan
penuh risiko. Terutama dengan kondisi inflasi yang mulai menurun tetapi
belum disertai dengan penurunan tingkat suku bunga, dan tren perlemahan
tingkat permintaan global yang memengaruhi ekspor dan juga penurunan harga
komoditas.
Kinerja APBN yang tetap positif akan menjadi modal baik bagi kita unutk
menjalani tahun 2024. Untuk itu, APBN #UangKita juga akan terus dijaga
kesehatannya dan kredibilitasnya, serta dikelola dengan penuh kehati-hatian
agar terus mampu melindungi masyarakat dan perekonomian Indonesia dari
berbagai guncangan.
Sumber:
suara
Foto: Sri Mulyani unggah kinerja APBN pakai lagu 'agak laen'
(Instagram/smindrawati)
Unggah Kinerja APBN Pakai Lagu 'Agak Laen', Sri Mulyani Sindir Gibran?
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar