Breaking News

Waduh! Survei Pemuda ICMI Ungkap 85% Warga Sumatera Ingin Memisahkan Diri dari NKRI


Ramai di media sosial isu Republik Federasi Sumatera, diduga isu tersebut mencuat karena hasil survei Pemuda ICMI (Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia) yang tersebar luas.

Hasil survei pemuda ICMI yang dilakukan sebelum pemilu Rabu, 14 Februari 2024 menyebut bahwa jika pemilu curang, 85 persen warga di Sumatera ingin memisahkan diri.

Video saat diskusi publik yang bertema Pemilu Curang dan Ancaman Disintegrasi bangsa yang digelar Pemuda ICMI Provinsi Riau ramai dibicarakan.

Pembicara dalam diskusi itu mengungkapkan hasil survei pemuda ICMI yang mengejutkan, bahwa ada ancaman disintegrasi jika pemilu curang.

"Kita akan membahas survei, tapi yang melakukannya ini bukan lembaga survei yang selama ini dikenal," katanya.

Hal tersebut, sepertinya menyinggung lembaga survei yang kerap dianggap partisan dan hanya menjadi mainan politik.

"Kita tidak mencatat tentang elektabilitas calon presiden dan calon wakil presiden, tapi kita bicara hal yang jauh lebih serius dari soal presiden dan wakil presiden," lanjutnya.

"Presiden dan wakil presiden ini hanya 5 tahun sekali seharusnya."

"Tapi tentang eksistensi bangsa ini, saya kira ini, kita berharap itu selama-lamanya."

Ia melanjutkan, belum lama ini pemuda ICMI telah melakukan sebuah survei dengan periode 17-27 Desember 2023.

"Bila pemilu curang, ada ancaman disintegrasi. Angkanya itu sangat mengejutkan," katanya lagi.

"Bahwa hampir 100 persen, kalau pemilu itu curang, terjadi disintegrasi bangsa."

Pernyataannya kemudian ditanggapi narasumber lain yang ikut mengiyakan data tersebut.

"85,3 persen, kalau pemilu curang akan memisahkan diri. Ini menurut saya serius sekali," katanya.
Unggahan tersebut telah mendapatkan beragam komentar di platform media sosial X (twitter).

"Yang dikhawatirkan penduduk pulau lain spt Sulawesi, Kalimantan, Papua, dll mau hal yang sama. Pemilu curang memicu disintegrasi bangsa. Puas kalian?" tulis akun @JamalBoeg**.

"Orang-orang Sumatra terutama Aceh, Riau & Sumatra Barat udah beda pola pikir dengan Kalian yang di Pulau Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi & Papua. Buktinya di 3 Provinsi ini sejak 2014 Jokowi selalu Kalah disana, dan di 2024 ini juga di 3 Provinsi itu dimana Anies bisa menang..." akun @AmarIna** ikut mengomentari.

"Mereka di sana gampang di bodohi dan di beli suaranya, kita di sini yg kena getahnya, lagian SDA Sumatra tergerus hanya membangun jawa, tidak ada pemerataan dan keadilan. Lebih logisnya bukan pisah tp sistem federal," akun @rankphili** menambahkan.

"Sepertinya harus dimulai dari Aceh dan sumatra barat, karena 2 wilayah ini yg paling akan digencet karena suara prabowo kecil disana," tulis akun FYugoPrabo**.

"BABAK BARU DIMULAI..KE ARAH REPUBLIK FEDERASI SUMATERA..MERDEKA!!!," tulis akun @Macho9***.

Sumber: tribunnews
Foto: Mencuat isu Republik Sumatera ramai dibicarakan menyusul dugaan pemilu curang dan usulan hak angket dugaan pemilu curang di DPR RI/TribunBengkulu.com/Ist
Waduh! Survei Pemuda ICMI Ungkap 85% Warga Sumatera Ingin Memisahkan Diri dari NKRI Waduh! Survei Pemuda ICMI Ungkap 85% Warga Sumatera Ingin Memisahkan Diri dari NKRI Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar