Heboh! Pekerja IKN Minta Duit ke Prabowo Subianto, Ada Apa?
Menteri Pertahanan (Menhan) yang juga capres nomor urut 02, Prabowo Subianto
berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Senin (18/3). Di IKN, Prabowo sempat
menemui sejumlah pekerja.
Pada momen itu, Prabowo sempat dimintai duit oleh salah satu pekerja. Di
video yang viral terlihat Prabowo menyapa para pekerja dan sempat bertanya
apakah mereka berpuasa atau tidak.
"Presidenku, presidenku," teriak pekerja dari atas bangunan. Prabowo lantas
menoleh dan mencari sumber suara pekerja itu.
Sambil mendongak, Prabowo lantas bertanya kepada pekerja IKN, "Puasa nggak?"
Saat Prabowo akan pamit, salah satu pekerja dari atas bangunan kembali
berteriak. "Pak Prabowo minta duit,"
Teriakan dari salah satu pekerja itu membuat orang-orang di sekitar Prabowo
tertawa. Prabowo kemudain tak jadi pergi dan sempat bertanya ke ajudannya,
Mayor Teddy soal teriakan pekerja itu.
Setelah mengetahui apa yang diteriakan oleh pekerja itu, Prabowo lantas
menjanjikan hal ini. "Kalau selesai tepat waktu. Kalau selesai tepat waktu,
ada hadiahnya," ucap Prabowo.
Prabowo Subianto di akun X miliknya bagikan momen foto dirinya bersama para
pekerja IKN.
"Kemarin saya berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk melihat progres
pembangunan tata ruang IKN di Kalimantan Timur," cuitnya dilihat Selasa
(19/3/2024).
Prabowo menyampaikan dalam kesempatan itu turut mendengarkan cerita dan
kesan pekerja, selama mengabdi di IKN.
"Saya berkesempatan bercengkerama dengan para pekerja di sana, mendengarkan
cerita dan kesan mereka selama mengabdi membangun IKN," ungkapnya.
Prabowo juga juga mengucapkan apresiasi terhadap seluruh pekerja yang sudah
mengabdi membangun IKN.
"Terima kasih kepada seluruh pekerja yang telah bekerja sangat keras dan
gigih dalam membangun sarana prasarana dan seluruh fasilitas di IKN,"
tukasnya.
Sumber:
suara
Foto: Prabowo Subianto selfi bareng sejumlah pekerja di IKN. {X @prabowo]
Heboh! Pekerja IKN Minta Duit ke Prabowo Subianto, Ada Apa?
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar