Breaking News

Jelang Pilkada, Gibran Titip ke Relawan agar Adiknya Ikut Dikawal


Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka meminta kepada relawan pendukungnya untuk mengawal adiknya, Kaesang Pangarep yang saat ini menjabat Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menjelang gelaran Pilkada tahun 2024.

Permintaan tersebut disampaikan secara khusus oleh Gibran saat menghadiri pertemuan dengan relawannya yang tergabung dalam Bolone Mase Se-Indonesia di Hotel Sunan, Solo pada Jumat (1/3/2024) siang.

"Tetap rapatkan barisan, perkuat konsolidasi, ini belum selesai. Pilkada, pilgub dan saya juga, secara pribadi saya mohon, adik saya juga ikut dikawal, PSI itu," ujarnya di hadapan ratusan perwakilan Bolone Mase.

Dalam sambutannya, Gibran juga mengemukakan bahwa hasil yang diraih PSI belum memuaskan dalam Pemilu 2024. Namun, ia berpesan agar partai berlambang bunga mawar tersebut jangan ditinggal.

"Dan meskipun hasilnya belum memuaskan, tapi di tingkat DPRD, DPRD provinsi ini sudah menunjukan hasil yang yah lumayan."

"Tapi saya sekali lagi saya titip secara pribadi, ini PSI jangan ditinggal. Tapi sekali lagi bapak ibu, fokus kita di akhir tahun ini adalah Pilkada dan Pilgub," ujarnya.

Selain menitipkan sang adik yang saat ini berada di panggung politik, ia juga meminta kepada relawannya untuk intensif melakukan pertemuan dan konsolidasi dalam menyambut Pilkada.

"Ini saya mohon untuk intensitas pertemuannya, intensitas konsolidasinya jangan kendor. Kita ini harus siap-siap lagi untuk menyiapkan pilkada dan pilgub 2024."

Seperti diketahui, saat ini langkah PSI untuk bisa mendapatkan kursi di DPR belum membuahkan hasil. Dalam real count KPU, Jumat (1/3/2024) per jam 21.00 WIB, PSI baru mendapat suara sebanyak 2.363.507. Jumlah tersebut dihimpun dari 540.826 TPS atau 65,7 persen dari total 823.236 TPS.

Sumber: suara
Foto: Ramah Tamah Korlap Relawan Bolonemase dan Pesta Rakyat Bersama Bolonemase, Jumat (1/3/2024). [Suara.com/dok]
Jelang Pilkada, Gibran Titip ke Relawan agar Adiknya Ikut Dikawal Jelang Pilkada, Gibran Titip ke Relawan agar Adiknya Ikut Dikawal Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar