Anies: Ada Penggiringan Opini Pilpres Sudah Selesai dengan Bergabung atau Tidak di Pemerintahan
Calon Presiden Anies Rasyid Baswedan mengatakan ada upaya menggiring opini untuk mengatakan bahwa perjalanan Pilpres 2024 sudah usai. Hal itu antara lain misalnya dilihat dari munculnya banyak pertanyaan apakah dirinya akan bergabung dengan pemerintahan baru atau tidak.
“Penggiringan opini untuk mengatakan Pilpres sudah selesai terlihat jelas. Padahal proses Pilpres 2024 masih berlangsung dan kini masih berjalan yakni berada di sidang Mahlamah Konstitusi. Maka pertanyaan itu bisa di balik, apakah kita akan mengajak mereka atau tidak (masuk ke pemerintahan),” kata Anies Baswedan saat menghadiri acara halal bi halal dengan Tim Hukum Nasional Anies-Muhaimin (THN AMIN), di Jakarta, pada Ahad siang (21/04/2024).
Anies lebih lanjut menegaskan bila substansi yang disampikan THN AMIN di persidangan MK menghadirkan argumentasi hukum yang kuat. Selain itu argumentainya juga memberikan penyadaran kepada publik.
Tak hanya itu, Anies pun secara khusus mengapresiasi kerja para advokat dan para relawan hukum yang masih tetap percaya diri dan terus bekerja hingga saat ini. Menurutnya THN AMIN adalah tim yang dibutuhkannya karena tak henti terus bekerja secara detil, tenang, cerdas, serius, dan tuntas.
“Kita tidak butuh tim hukum yang hanya mengandalkan popularitas. Kerja Tim Hukum (THN AMIN) kita ini luar biasa. Maka kalau pemohon harap-harap cemas itu biasa. Tapi kalau termohon harap-harap cemas, itu baru luar biasa. Pasti ada sesuatu, “ ujar Anies.
Acara halal bil halal digelar dari pagi sekitar pukul 09.30 WIB hingga selepas waktu Dhuhur. Tempatnya di salah satu posko Timnas AMIN di Jalan Pekayon, Pejaten, Jakarta, Minggu 21 April 2024.
Selain Anies dan Muhaimin, acara turut hadir Ketua THN AMIN Ari Yusuf Amir, Kapten Timnas Muhammad Syaugi, serta Ketua Dewan Penasihat Hamdan Zoelva. Tampak hadir pula para petinggi THN, co-captain Timnas Tom Lembong dan Leontinus Alpha, para advokat yang mewakili paslon 01 di sidang MK, serta pimpinan relawan seperti akitivis gerakan buruh, Mohammad Jumhur Hidayat.
Sementara cawapres Paslon 02, Muhaimin Iskandar mengatakan, apa yang dilakukan pihaknya, termasuk melalui persidangan di MK, merupakan investasi untuk mendorong perbaikan bangsa. Tak hanya itu, Muhaimin juga memastikan dirinya bersama Anies akan hadir dalam sidang pembacaan putusan di MK pada 22 April.
‘’Nanti kami akan hadir di sidang. Kami juga akan temui para pendukung kami di sana,’’ katanya.
Ketua THN AMIN Dr Ari Yusuf Amir mengatakan, selain silaturahmi, pertemuan halal bi halal kali ini juga untuk membahas langkah THN pascaputusan MK. Ari menceritakan perjuangan THN AMIN mengawal perubahan tidak mudah. Selain menghadapi rezim berkuasa, pihaknya menghadapi berbagai tekanan dan ganjalan, terutama untuk menghadirkan saksi di persidangan. Namun begitu, menurutnya tidak ada upaya yang sia-sia.
“Kami sangat optimistis akan hasil sidang putusan MK besok. Sehingga apapun hasilnya, kita bangga menjadi bagian dari geralan perubahan. Kita berjuang dengan berbagai upaya, untuk mengubah bangsa ini. Yang kita lakukan adalah ibadah. Kalaupun kalah, kita sudah menang. Apalagi kalau menang, “ ujar Ari.
Sumber: kbanews
Foto: Anies Baswedan/Net
Anies: Ada Penggiringan Opini Pilpres Sudah Selesai dengan Bergabung atau Tidak di Pemerintahan
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar