Breaking News

PKS hingga PKB Berpeluang Gabung Prabowo, Said Didu: Tidak Masalah


Sejumlah partai pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) berpeluang gabung ke dalam pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Said Didu memberikan tanggapan terkait dengan peluang partai pendukung koalisi perubahan gabung bersama Prabowo.

"Banyak yang tanya bagaimana sikap saya setelah @PKSejahtera, @NasDem dan @DPP_PKB akan bergabung dengan Pak @prabowo?" cuitnya di akun X miliknya seperti dilihat Minggu (28/4/2024).

Dirinya mengatakan mengatakan tidak masalah jika partai pendukung Anies-Muhaimin masuk ke dalam kabinet Prabowo-Gibran.

"Jawaban saya: Tidak masalah, karena: 1 prinsip saya: sisakan ruang ketidakpercayaan kepada politisi. 2 kalau bersatu untuk perbaikan tidak masalah-kalau sebaliknya baru salah," ujarnya.

Publik pun menanggapi terkait dengan cuitan Said Didu soal bergabungnya partai politik pendukung. Ada yang nyindir Said Didu kalau kemarin memuji parpol pendukung Anies-Muhaimin.

"Kemaren muji-muji," ungkap warganet.

"Mending pada masuk di tempat strategis...Biar pemilu 2029 kagak dimainin," ucap warganet.

"Ana coblos PKS kemarin...kecewa banget jika PKS gabung," kata warganet.

Sumber: suara
Foto: Said Didu/Net
PKS hingga PKB Berpeluang Gabung Prabowo, Said Didu: Tidak Masalah PKS hingga PKB Berpeluang Gabung Prabowo, Said Didu: Tidak Masalah Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar