Breaking News

Seperti PKB dan NasDem, PKS Ingin Didatangi Presiden Terpilih Prabowo dan Diajak Gabung


Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berharap partainya didatangi oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto dan diajak untuk bergabung ke koalisi pemerintahan mendatang.

Sebelumnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai NasDem yang berada di koalisi perubahan dengan PKS juga didatangi oleh Prabowo.

Hal tersebut dikatakan oleh Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Al Habsyi, melansir Antara, Sabtu (27/4/2024).

"Permasalahannya kita ingin kebersamaan setelah NasDem dan PKB didatangi, mungkin juga PKS pasti akan didatangi, kita berharap gitu toh," kata Aboe Bakar.

Menurut Aboe Bakar, internal partai akan memutuskan sikap apakah akan berada di dalam atau luar lingkaran pemerintah.
Selain itu, PKS juga berharap rencana itu disambut baik pemilik koalisi besar, yakni Prabowo.

"Ya kita dialoglah, masa main masuk aja, kayak diterima aja," ucap Aboe.

Dirinya meyakini keinginan PKS ini akan disambut baik oleh Ketua Umum Partai Gerindra itu. Pasalnya, hubungan Prabowo dengan jajaran pengurus PKS terjalin baik.

Kedua belah pihak memang memiliki catatan hubungan baik karena PKS selalu menjadi pendukung setia Prabowo ketika bertarung pada Pilpres 2014 dan 2019.

Disoal tidak adanya perwakilan Partai Gerindra yang datang pada acara halalbihalal sekaligus Milad PKS ke-22, Aboe memastikan hal itu bukan pertanda hubungan Prabowo dan PKS retak.

Dirinya memastikan dalam waktu dekat akan mengatur pertemuan silaturahmi antara PKS dengan Prabowo.

Sumber: suara
Foto: Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Al Habsyi. [Suara.com/Dea]
Seperti PKB dan NasDem, PKS Ingin Didatangi Presiden Terpilih Prabowo dan Diajak Gabung Seperti PKB dan NasDem, PKS Ingin Didatangi Presiden Terpilih Prabowo dan Diajak Gabung Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar