Breaking News

Siapa Ayah Nirina Zubir? Ternyata Bukan Sosok Sembarangan, Punya Jabatan Mentereng


Perseteruan antara Nirina Zubir dan pengacara mantan ART-nya, Daddy Hartadi dan Rikardo Lumbanraja kini viral di media sosial.

Cekcok ini terjadi usai sidang yang dilaksanakan di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Pulo Gebang, Jakarta Timur pada Selasa (2/4/2024). Nirina sempat menyindir dua pengacara tersebut dan disaut oleh sang suami.

"Udah udah nanti viral nanti viral," ucap Ernest, suami Nirina sambil meminta dua pengacara lawannya di persidangan untuk meninggalkan lokasi.

Hal ini membuat Daddy Hartadi tersinggung dan menjawab ucapan Ernest dengan emosi. Ia mempertanyakan siapa Nirina Zubir. Padahal, ayah Nirina Zubir bukanlah sosok yang sembarangan.

"Siapa anda di republik ini bilang viral-viral? Siapa anda di republik ini? Ya kan? Siapa anda?" jawab Daddy Hartadi dengan nada tinggi.

Nirina pun akhirnya memberi tanggapan soal pertanyaan Daddy Hartadi tersebut melalui Instagramnya @nirinazubir_. Dengan sedikit lelucon, Nirina pun menjawab pertanyaan Daddy lewat potongan video yang diunggahnya di Instagram.

"Kita kenalan dulu lagi aja pak? Kita mulai aja dari awal? Oke pak? Perkenalkan nama saya Nirina Raudhatul Jannah. Tapi kalau di dunia entertainment, orang taunya nama saya Nirina Zubir," ucap pemain film Keluarga Cemara ini.

"Zubir itu, nama bapak saya pak. Saya bangga sama bapak saya, makanya saya pakai nama Nirina Zubir dengan harapan bapak saya juga bangga sama saya pak," lanjut Nirina.

Video ini pun mendapat banyak tanggapan dari rekan-rekan artis. Banyak dari mereka yang mendukung Nirina dalam menghadapi proses hukum. Tak sedikit juga warganet yang penasaran dengan sosok ayah Nirina yang membuatnya menggunakan nama sang ayah sebagai nama panggungnya.

Lalu, siapa sosok ayah Nirina Zubir sebenarnya? Simak inilah selengkapnya.

Profil ayah Nirina Zubir

Banyak yang tidak menyangka bahwa Nirina Zubir adalah anak dari seorang diplomat bernama Drs. H. Zubir Amin dengan gelar Datuak Rajo Jambi Sutan Riyatsyah yang sudah wafat sejak 23 Desember 2021 lalu.

Mendiang Zubir Amin sendiri dikenal sebagai salah satu diplomat senior Indonesia yang sudah malang melintang menjabat  di berbagai negara.

Ayah Nirina ini merupakan lulusan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (UI). Mendiang mengawali kariernya sebagai pegawai di Departemen Agama pada tahun 1971 hingga 1973 sebelum akhirnya berpindah ke Departemen Luar Negeri (Deplu) sejak tahun 1973 hingga akhirnya pensiun pada tahun 2003.

Sejak awal kariernya di Deplu, ayah Nirina ini sudah menjabat beberapa jabatan strategis, seperti Kepala Seksi Eropa I Dirhub Sosbud dan Dirjen Hubungan Ekososbud Luar Negeri.

Zubir Amin juga beberapa kali ditunjuk sebagai diplomat Indonesia yang ditugaskan di berbagai negara, seperti Madagaskar, Turki, Hongkong, Amerika Tengah, Amerika Selatan, China, hingga pada tahun 2000 beliau diangkat sebagai Konsul Jenderal RI di Marseille, Prancis sebelum akhirnya pensiun.

Sejak menikah dengan ibu Nirina, Cut Agustin Indrija Martini, Zubir Amin pun kerap memboyong keluarganya kemanapun ia bertugas. Hal ini dibuktikan dengan Nirina Zubir yang dilahirkan sang ibu saat sang ayah masih bertugas di Antananarivo, Madagaskar pada tahun 1980 silam.

Karier cemerlang sang ayah membuat Nirina terinspirasi untuk tetap melanjutkan pendidikannya meskipun sudah terjun ke dunia entertainment sejak belia. 

Zubir Amin meninggal dunia pada tanggal 23 Desember 2021 akibat penyakit stroke yang dideritanya.

Sumber: suara
Foto: Ayah Nirina Zubir (instagram/nirinazubir_)
Siapa Ayah Nirina Zubir? Ternyata Bukan Sosok Sembarangan, Punya Jabatan Mentereng Siapa Ayah Nirina Zubir? Ternyata Bukan Sosok Sembarangan, Punya Jabatan Mentereng Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar