Breaking News

Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Tolak Maju Pilgub Jakarta Demi Misi Khusus dari RI 1


Belakangan ini, nama Budi Djiwandono digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta 2024. Benarkah demikian?

Perlu diketahui, saat ini Budi Djiwandono adalah seorang Wakil Ketua Komisi IV DPR RI yang mengurusi bidang-bidang seperti pertanian, lingkungan hidup, kehutanan, kelautan, dan perikanan. Seperti apa profil dan pendidikan Budi Djiwandono selengkapnya? Mari simak ulasannya di bawah ini. 

Profil dan Pendidikan Budi Djiwandono

Sebagaimana dilansir dari berbagai sumber, pria bernama lengkap Gerdanus Budisatrio Djiwandono ini lahir di Jakarta, 25 September 1981. Budi merupakan seorang anak dari pasangan Joseph Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo. Diketahui, Budi berasal dari keluarga yang terpandang. Ayahnya adalah mantan Gubernur Bank Indonesia periode 1993-1998. Sementara itu, snag ibu adalah kakak kandung Prabowo Subianto.

Melansir laman resmi dpr.go.id, Budi menempuh pendidikan dasar dan menengahnya di Jakarta, yaitu di SD Santa Theresia dan SMP Pelita Harapan. Kemudian Budi melanjutkan pendidikan di luar negeri, yaitu di SMA Berkshire School, Amerika Serikat (AS). Setelah itu, Budi melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi dan ia memperoleh gelar sarjana di bidang Government and International Relation di Clark University, AS.

Semasa muda, Budi cukup aktif dalam berbagai kegiatan organisasi di mana ia pernah menjadi Wakil Ketua Umum Tunas Indonesia Raya (Tidar) pada 2008-2016. Selain itu, ia juga pernah menjadi Bendahara Umum Pengurus Pusat Persatuan pada 2015-2016 dan menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Organisasi Bola Basket Seluruh Indonesia pada 2016. 

Untuk perjalanan karier politik Budi, diketahui sudah dimulai sejak 2014. Pada saat itu, dirinya maju sebagai calon legislatif (caleg) DPR RI Partai Gerindra dari daerah pemilihan (dapil) Kalimantan Timur. Namun sayangnya saat itu Budi Djiwandono gagal terpilih. Meski begitu, Budi akhirnya tetap lolos ke Senayan dan ia dilantik sebagai anggota DPR RI lewat penggantian antar waktu (PAW) untuk sisa masa jabatan 2014-2019.

Budi menggantikan posisi Luther Kombong yang telah meninggal dunia di Singapura pada Juni 2017 dan resmi dilantik pada 24 Agustus 2017. Setelah itu, Budi kembali maju dalam Pileg 2019 lewat partai dan dapil yang sama dan ia duduk sebagai anggota sekaligus Wakil Ketua Komisi IV DPR RI hingga saat ini. Selain itu, Budi juga menjabat sebagai Ketua Umum DPP Pemuda Tani dan menjadi Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra. 

Digadang-gadang Maju Pilkada 2024

Jelang Pilkada 2024, Partai Gerindra tampak tengah mempersiapkan Budi Djiwandono sebagai calon gubernur Jakarta pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Gerindra Ahmad Muzani menilai bahwa Budi merupakan sosok yang mudah bergaul dan peduli terhadap warga Jakarta. Jadi, Budi Djiwandono dianggap sebagai salah satu kandidat yang sedang dimatangkan untuk bisa memimpin daerah Jakarta. 

Di sisi lain, Budi sendiri mengaku sudah menerima arahan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk melanjutkan perjuangan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Budi juga menyebutkan, bahwa Gerindra sudah mengantongi nama yang akan diusung sebagai calon gubernur pada Pilkada Jakarta 2024, bahkan sudah disepakati bersama Koalisi Indonesia Maju. Akan tetapi, Budi enggan membocorkan siapakah sosok yang sudah dipastikan akan diusung tersebut.

Sumber: suara
Foto: Budi Djiwandono/Net
Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Tolak Maju Pilgub Jakarta Demi Misi Khusus dari RI 1 Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Tolak Maju Pilgub Jakarta Demi Misi Khusus dari RI 1 Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar