Mainnya Egois Banget, Marselino Ferdinan Dihujat Netizen
Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan, menjadi pemain yang
disorot usai kekalahan atas Irak pada perebutan tempat ketiga Piala Asia
U-23 2024.
Pemain KSMK Deinze itu dianggap tampil begitu egois. Di dunia maya, salah
satunya di X (Twitter), tidak sedikit yang mengkritiknya.
"Kesabaran gua habis, cuman mau bilang Marselino egois," tulis @bol***
dengan menyematkan video Marselino yang menedang dari jauh ketimbang umpan.
Begitu juga akun fanbase Manchester United, @utdabout, yang menyebut
Marselino enggan mengumpan untuk rekannya yang kosong.
"Marselino sebenernya bagus, tapi egois. Banyak gerakan tambahan yang tidak
perlu dan enggan mengumpan ke rekan yang kosong," tulis akun itu.
Instagram Marselino Ferdinan diserang netizen karena dianggap bermain terlalu egois di laga menghadapi Irak malam ini.#AFCU23AsianCup pic.twitter.com/aOkQipdQjr
— Berita Sepakbola Dunia (@gilabola_ina) May 2, 2024
Instagram pribadi Marselino Ferdinan juga penuh dengan kritikan. Ia diminta
untuk mengurangi kegoisan dalam bermain sepak bola.
"Lu mau main senddiri ke Paris hah? Egois banget," tulis @fna*****.
"Niat main kagak sih, egois amat," sentil @rai****.
"Elu Marselino bukan Messi atau Ronaldo. Jadi tolong jangan egois kalo lagi
maen," ujar @ano*****.
Timnas Indonesia U-23 akhirnya kalah 1-2 dari Irak. Skuat Garuda harus
mengalahkan Guinea di laga play-off jika ingin lolos ke Olimpiade Paris
2024.
Sumber:
suara
Foto: Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan (tengah) melakukan
selebrasi bersama rekannya setelah mencetak gol pertama timnya melalui
tendangan penalti dalam pertandingan Grup A Piala Asia AFC U23 melawan
Yordania di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada 21 April 2024. KARIM
JAAFAR / AFP.
Mainnya Egois Banget, Marselino Ferdinan Dihujat Netizen
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar