Breaking News

Viral Jalan Tembus ke Mekkah Lewat Gua Safarwadi, Netizen Ngakak: Agen Travel Haji dan Umrah Bisa Bangkrut!


Video gua Safarwadi Pamijahan di Tasikmalaya, Jawa Barat, viral di media sosial. Dalam narasinya, gua tersebut dianggap memiliki jalan tembus menuju Mekkah dan juga memiliki mata air yang berkhasiat.

Dalam potongan video yang dibagikan akun Instagram @terang_media, tampak sejumlah anak muda dan orang dewasa sedang mengaji hingga melantukan kalimat talbiyah, yakni bacaan yang dikumandangkan umat Islam saat berada di Ka'bah.

"Labbaikallahumma labbaik, labbaika la syarika laka labbaik. Innal hamda wan ni'mata laka wal mulk. La syarika laka," begitu ungkapan mereka dalam video tersebut, dikutip Selasa (28/5/2024).


Akun tersebut juga menuliskan bahwa setiap ada perayaan hari besar Islam, pengunjung ke gua ini meningkat tajam. "Berlipat-lipat dari hari biasanya karena bisa mencapai 10.000 orang per harinya. Setiap hari gua tersebut juga selalu ramai dikunjungi oleh banyak orang khususnya para peziarah dari berbagai daerah," katanya.

Narasi yang menyebutkan gua Safarwadi Pamijahan memiliki jalan pintas menuju Mekkah membuat netizen geram. Mereka rata-rata menyayangkan hal itu.

"Ah yg bener bisa tembus ke mekkah? Hati2 salah baca wiridnya bisa nyasar ke brebes," kata @zhartstudio.

"SALAH SATU SYARAT UTAMA BER-IBADAH ADALAH BER-AKAL SEHAT, Bukan begitu?" tutur @ferdians.aljinazy17.

"Pentingnya pendidikan agama yg benar sejak dini," kata @gugiarip.

"Percaya sama yang goes sepeda dari indo Nesia menuju mekah Arab," komentar @agustriana347.

"Hanya orang yg punya karomah tinggi yg bisa menembusnya. Orang biasa,apalagi yg skeptis ya mana bisa," kata @eastwood_lie.

"Agen travel haji dan umroh bisa bangkrut ini," kata @aga_nugraha999.

"Lebih hebat dr nabi??? Luar biasaa," kata @wongbogay.

"Itu pasti pengikut wahabi," kata @anzvie.

"Itulah lucu nya warga +62, gimana mau maju," kata @candraaryan21.

"Zaman se modern ini masih ada aja," kata @herytricahyono46.

Untuk diketahui, gua Safarwadi Pamijahan berada di samping makam Syeh Khotib Muwahid di Tasikmalaya, Jawa Barat.

Safarwadi berarti jalan yang berada di atas jurang, sesuai dengan letaknya di antara dua bukit pinggir kali. Gua Safarwadi menjadi salah satu tujuan utama para peziarah yang berkunjung ke Pamijahan. Panjang lorong gua ini skitar 284 meter dan lebar 24,5 meter.

Sumber: suara
Foto: Gua Safarwadi. [Dok.Istimewa]
Viral Jalan Tembus ke Mekkah Lewat Gua Safarwadi, Netizen Ngakak: Agen Travel Haji dan Umrah Bisa Bangkrut! Viral Jalan Tembus ke Mekkah Lewat Gua Safarwadi, Netizen Ngakak: Agen Travel Haji dan Umrah Bisa Bangkrut! Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar