Haji 2024 Diklaim jadi Prestasi Jokowi Sebelum Lengser
Di tengah beragam kritik, penyelenggaraan Haji tahun 2024 yang sejalan dengan akhir masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo dianggap tetap layak diapresiasi.
Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umroh Republik Indonesia (Amphuri), Farid Aljawi bahkan mengklaim, penyelenggaraan Haji 2024 menjadi yang terbaik dibanding tahun sebelumnya.
Menurut Habib Farid, sapaannya, pemerintahan Jokowi telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Kami berterima kasih kepada pemerintah karena haji tahun ini ada penambahan kuota paling banyak sepanjang sejarah. Ini menjadi prestasi karena jumlah jemaah tambah 20 ribu," kata Habib Farid dalam diskusi virtual, Sabtu (22/6).
Selain itu, Habib Farid juga menilai tidak ada masalah serius dalam penyelenggaraan haji tahun ini, sebagaimana diberitakan kepada publik.
"Tahun ini tidak ada masalah berarti. Menurut saya (hanya) masalahnya standar," sambungnya.
Dari segi pelayanan, Habib Farid menilai sudah cukup rapi. Hanya ada satu persoalan di tenda jemaah, yakni di maktab 115 yang terjadi akibat salah komunikasi antara syarikat dengan para penyelenggara.
"Jadi secara global ini penyelenggaraannya baik," tutup Habib Farid.
Sumber: rmol
Foto: Sekjen DPP Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umroh Republik Indonesia (Amphuri), Farid Aljawi/Repro
Haji 2024 Diklaim jadi Prestasi Jokowi Sebelum Lengser
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar