Jika PDIP Usung Anies di Pilgub Jakarta, Siapa Wakilnya?
Nama Anies Baswedan sedang santer akan diusung PDIP maju Pilgub Jakarta 2024. Direktur Algoritma Research and Consulting sekaligus Dosen Departemen Ilmu Politik Fisip UI, Aditya Perdana menilai peluang itu besar.
"Kelihatannya tidak ada masalah kan kalau PDIP dengan Anies, karena politik cair, tapi tergantung juga PDIP menyodorkan siapa nanti," ucap Adit kepada Inilah.com saat dihubungi di Jakarta, Minggu (9/6/2024).
Menurut desas-desus yang sampai di telinga Adi, kalau pun nantinya PDIP jadi mengusung Anies, salah satu kader banteng yang bakal jadi kandidat bacawagub adalah Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi.
"Ya PDIP kabarnya mau (mengusung) Anies dengan menyodorkan cawagub Prasetyo (Edi). Saya pikir potensinya baik semua, wong koalisinya belum terbentuk kan," tutur Adit.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani menilai Anies menjadi sosok yang menarik apabila kembali maju sebagai calon di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.
"Menarik juga Pak Anies," ucap Puan saat ditanya oleh wartawan soal sosok calon yang bakal didukung PDI Perjuangan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/6/2024).
Terkait hal itu, Puan menyebut sosok yang akan didukung oleh PDI Perjuangan itu akan didasari oleh penilaian realistis. Menurutnya setiap daerah itu memiliki karakter yang berbeda-beda soal peluang politik elektoral.
Secara terpisah, Anies Baswedan menyambut baik pernyataan Ketua Puan. Ia pun menyebut bahwa PDIP juga partai politik (parpol) yang menarik. "PDIP juga menarik," kata Anies di Taman Literasi Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (7/6/2024).
Sumber: inilah
Foto: Anies Baswedan saat mengunjungi Taman Literasi Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (7/6/2024). (Foto: Inilah.com/Syahidan)
Jika PDIP Usung Anies di Pilgub Jakarta, Siapa Wakilnya?
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar