Breaking News

Pak Melan, Sosok Pensiunan Guru Matematika Viral Usai Beri Pelajaran Gratis di TikTok


Viral guru matematika pria berusia 78 tahun pensiun setelah mengajar lebih 20 tahun.

Pak Melan memutuskan pensiun setelah memberi pelajaran gratis di platform TikTok mengajar matematika.

Dulunya Melan guru mengajar di bangku sekolah namun sekarang membagi ilmunya kepada murid-murid online.

Profil Pak Melan

Pria berusia 78 tahun asal Purworejo, Jawa Tengah, mengajar melalui siaran langsung di platform Tiktok.

Mengajar mata pelajaran matematika tanpa dipungut biaya sepeserpun alias gratis melalui akunnya @/binaprestasisw.

Maka tidak heran banyak murid online mengikuti pelajaran gratis darinya yang punya pengikut setengah juta.

Banyak dari warganet yang mengaku terbantu dengan siaran langsung Pak Melan melalui Tiktok miliknya.

Ucapan terima kasih dari warganet kepadanya

Terbukti beberapa muridnya memamerkan prestasi setelah mengikuti pelajaran gratis dari Mbah Melan.

Melalui kolom komentar akun tiktoknya, ucapan terima kasih terus mengalir dari muridnya.

Selain itu banyak yang mendoakan agar Pak Melan senantiasa selalu diberi kesehatan.

"Lebih ikhlas daripada menteri dan dirjen," tulis akun @edwi***.

Pengakuan dari salah satu muridnya mengatakan Pak Melan mengajar serius tak kenal Lelah setiap malamnya.

"Serius ini mbah matematika gak kenal lelah, live tiap malam dan selalu sabar memberikan penjelasan," bunyi komentar akun @rumah***.

Warganet memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada beliau demi membantu mencerdaskan anak muda.

Pasalnya, tidak banyak orang yang ingin berkontribusi dalam dunia pendidikan apalagi biayanya gratis.

Dengan tujuan mulia Pak Melan membuat dirinya dikenal sekaligus sosok berjasa bagi murid-muridnya.(*)

Sumber: kilat
Foto: Profil dari sosok Pak Melan, pensiunan Guru Matematika yang aktif mengajar di TikTok. (Instagram/ @yifact)
Pak Melan, Sosok Pensiunan Guru Matematika Viral Usai Beri Pelajaran Gratis di TikTok Pak Melan, Sosok Pensiunan Guru Matematika Viral Usai Beri Pelajaran Gratis di TikTok Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar