Breaking News

Polisi Dituding Salah Tangkap Pegi Setiawan yang Asli, Status FB Lamanya jadi Alasan


Terungkapnya pelaku pembunuhan Vina dan Eky bernama Pegi Setiawan masih menuai pro dan kontra. Tak sedikit publik yang ragu bahwa Pegi Setiawan yang ditangkap polisi adalah Pegi palsu.

Bahkan beberapa sepak terjang, termasuk aktivitas di media sosial Pegi Setiawan ini tak menunjukkan bahwa pria yang bekerja sebagai kuli bangunan ini terlibat dalam kasus kriminal.

Mengutip akun X, @_NeveAlonely, Rabu (5/6/2024), sebuah tangkapan layar isi status Pegi di Facebook ramai dibahas. Bahkan curhatan di statusnya itu banyak menyebut dan berdoa kepada Allah SWT.

"Tetaplah bersama Allah, karena dengan Allah segala sesuatu menjadi mungkin. Laa'tahzan innallaha ma'ana, jangan bersedih sesungguhnya Allah bersama kita," tulis status yang dibuat Pegi Setiawan pada 5 Juli 2020.

Tak hanya itu Pegi juga disinyalir cukup taat beribadah. Pasalnya status-status yang dia buat membahas terkait ibadah sholat.

"Ketika kau merasa lelah dan seakan ingin menyerah, ketahuilah, bahwa sesungguhnya pertolongan Allah SWT hanya berjarak antara kening dan sajadah," kata Pegi dalam statusnya.

Memang tak hanya status FB-nya yang jadi alasan publik ragu dengan penetapan kuli bangunan tersebut sebagai tersangka pembunuhan Vina dan Eky. Pegi dalam rilis di Mapolda Jabar pun juga angkat bicara bahwa ia bukan pembunuh.

Ia juga membantah mengenal Vina atau pun Eky yang terbunuh akibat ulah geng motor. Kendati demikian, polisi masih terus mengungkap kasus yang mandek selama 8 tahun lamanya.

Meski ada delapan tersangka yang sudah dihukum, polisi mengaku belum berhasil menangkap otak di balik pembunuhan itu. Nama Pegi alias Egi alias Perong masih berkeliaran dan diduga masih bersembunyi dari ramainya spekulasi publik terhadap kasus Vina Cirebon ini.
Sumber: suara
Foto: Petugas Kepolisian menggiring tersangka kasus pembunuhan Pegi Setiawan untuk dihadirkan pada konferensi pers yang digelar di Gedung Ditreskrimum Polda Jabar, Bandung, Jawa Barat, Minggu (26/5/2024). Polda Jabar berhasil menangkap Pegi Setiawan alias perong atas dugaan kasus pembunuhan Vina Dewi Arsita dan Muhammad Rizky yang terjadi di Cirebon pada tahun 2015 silam. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/foc.
Polisi Dituding Salah Tangkap Pegi Setiawan yang Asli, Status FB Lamanya jadi Alasan Polisi Dituding Salah Tangkap Pegi Setiawan yang Asli, Status FB Lamanya jadi Alasan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar