Iptu Rudiana Muncul ke Publik, Menangis di Pinggir Makam Eky
Iptu Rudiana, ayah dari Eky yang menjadi korban kasus pembunuhan Vina di Cirebon pada 2016 silam akhirnya muncul ke publik usai kasus ini menjadi polemik.
Hal tersebut menjadi perhatian karena nama Iptu Rudiana sempat mencuat dan sulit ditemui oleh awak media untuk dimintai keterangan.
Iptu Rudiana muncul di salah satu stasiun TV swasta ditemani dengan kuasa hukumnya, Pitra Romadoni pada Kamis 25 Juli 2024 saat melakukan ziarah ke makan Eky di TPU Mawar, Desa Sutawangi, Kecamatan Jatiwangi, Cirebon, Jawa Barat.
Munculnya Iptu Rudiana ini tentunya memberikan episode baru untuk kasus pembunuhan Eky dan Vina di Cirebon 2016 silam yang kembali terungkap setelah tayangnya film Vina Sebelum 7 hari.
Usai film tersebut viral, pihak Polda Jawa Barat pun kembali memburu pelaku yang disebutnya sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO) yang akhirnya sempat menangkap Pegi Setiawan.
Pegi Setiawan ditangkap karena dianggap merupakan DPO yang selama 8 tahun ini dicari pada kasus Vina Cirebon.
Akhirnya setelah mengajukan sidang Praperadilan, dengan segala barang bukti yang dikumpulkan oleh tim kuasa hukumnya, status tersangka Pegi Setiawan akhirnya dinyatakan tidak sah di mata hukum oleh Pengadilan Negeri (PN) Bandung.
Setelah Pegi Setiawan menang di Praperadilan, kini mulai muncul saksi-saksi lama pada kasus Vina Cirebon di tahun 2016 lalu.
Seperti Aep dan Dede, serta pengakuan dari mantan terpidana Saka Tatal yang kini telah bebas dan sedang mengajukan Peninjauan Kembali (PK) di PN Cirebon.
Pengakuan Saka Tatal yang terpaksa mengaku sebagai pelaku pembunuhan Eky dan Vina karena merasa tidak tahan dengan siksaan yang dialaminya.
Sementara pengakuan Dede bahwa dirinya memberikan kesaksian palsu dan diarahkan oleh Aep juga Ipru Rudiana pada tahun 2016 lalu, tentunya harus membuat ayah dari Eky ini mengklarifikasi hal tersebut.
Melalui kuasa hukumnya, Iptu Rudiana juga sempat memberikan somasi kepada Dede, Dedi Mulyadi dan Liga Akbar untuk segera meminta maaf atas pernyataannya terhadap Iptu Rudiana.
Iptu Rudiana Muncuk ke Publik
Dari video munculnya Iptu Rudiana ini belum bisa menjawab rasa penasaran Masyarakat karena belum mengkarifikasi atas tuduhan dari saksi Dede yang mengaku memberikan kesaksian palsu atas arahan dirinya.
Iptu Rudiana hanya menjawab pertanyaan Masyarakat yang mengira dirinya jarang mengunjungi makam Eky.
“Semua karena petunjuk Allah di mana saya sekarang mendapat dukungan dari bang Pitra yang sukarela mendampingi saya dan bang Abraham yang bisa untuk komunikasi buat saya,” buka Iptu Rudiana.
“Tentunya saya menyampaikan sekelumit atau mungkin yang selama ini yang menjadi pemberitaan-pemberitaan,” tambahnya.
Iptu Rudiana pun hanya mengkalifikasi soal makam Eky yang jarang dikunjungi oleh dirinya.
“Terima kasih saya luruskan. Saya seminggu sekali bahkan mungkin seminggu 2 kali pasti ziarah ke sini. Namun saya tidak pernah publikasikan, tentunya saya sebagai orang tua rasa sayang kepada anak untuk mendoakan, mudah-mudahan almarhum anak kami bisa tenang di alam sana,” jelasnya.
Sementara itu, Pitra Romadoni juga mengatakan dirinya akan terus berjuang memberikan keadilan langsung di depan makam Eky.
“Ayahmu di sini sudah hadir menemui kamu, dan saya penasehat yang menjadi pembela keadilan bagi mu dan berjuang untuk memberikan rasa keadilan bagi dirimu dan keluarga mu dan ayahmu,” ujar Pitra Romadoni.
“Ayah mu tahu betapa sakitnya yang kamu alami selama hidup. Ayah begitu berjuang untuk mu mencari keadilan, sangat terpukul atas kehilangnan mu,” ucap Pitra.
“Muhammad Rizky Rudiana, adik ku. Tenang lah kau ikhlaskanlah atas kepergian mu dan kami akan berjuang untuk mu sampai akhir hayat,” lanjutnya.
“Semoga anak ku Rizky semoga ditenangkan di alam saya. Mudah-mudahan pejuangan saya sebagai orang tua almarhun dalam menegakkan keadilan menjadi yang terbaik dan membuahkan hasil,” tuturnya.
“Dan Mudah-mudahan anak saya diampuni segala dosanya, serta keluarga yang ditinggalkan menjadi lebih Ikhlas atas semua yang harus kami alami dan kami terima,” tukasnya.
“A Eky tenang ya a, Embab sudah 8 tahun ditinggal a Eky, embab terus berjuang mencari keadilan buat a Eky, aa tenang di sana,” tukasnya.
Sumber: disway
Foto: Iptu Rudiana menziarah makam Eky-Tangkapan layar-
Iptu Rudiana Muncul ke Publik, Menangis di Pinggir Makam Eky
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar