Breaking News

Kini Viral Gegara 'Room Tour' Alat Rusak, Sandi Butar Butar Ternyata Dulu Pernah Bongkar Kasus Korupsi Damkar Depok


Petugas Damkar, Sandi Butar Butar kini menjadi sorotan usai konten room tour alat rusak viral di media sosial.

Aksi Sandi Butar Butar yang menyita perhatian publik itu bukanlah kali pertama.

Ternyata di tahun 2021 lalu, Sandi Butar Butar juga viral lantaran membongkar korupsi Damkar Kota Depok.

Saat itu foto Sandi viral di media sosial dan bertuliskan permintaan kepada Kemendagri agar menindak tegas pejabat di Dinas Damkar Depok.

"Bapak Kemendagri tolong! Untuk tindak tegas pejabat di Dinas Pemadam Kebakaran Depok! Kita dituntut kerja 100 persen tapi peralatan di lapangan pembeliannya tidak 100 persen, banyak digelapkan," bunyi tulisan yang dipegang Sandi.

Sandi kala itu menyoroti tentang pengadaan sepatu di tahun 2018 dimana barang yang diterima oleh para pekerja tidak sesuai seperti spesifikasi.

Kemudian Sandi juga menyoroti perihal dugaan pemotongan insentif mitigasi dan penyemprotan disinfektan. Dimana harusnya setiap petugas mendapatkan Rp1,7 juta tapi hanya menerima Rp850 ribu saja.

Atas laporan tersebut, Kejari Depok menetapkan tiga tersangka dalam perkara korupsi tersebut.

Dua tersangka yaitu AS selaku pejabat pembuat komitmen dan mantan Sekretaris Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok dan WI selaku pejabat pengadaan dalam klaster tindak pidana korupsi belanja seragam PDL dan sepatu PDL Damkar Depok tahun anggaran 2017-2018.

Sementara tersangka berinisial A yang menjabat sebagai Bendahara Pengeluaran Pembantu dalam klaster korupsi pemotongan gaji pegawai Damkar Kota Depok.

Saat membongkar kasus tersebut, Sandi mengaku sempat diberikan surat peringatan pemberhentian tanpa keterangan yang jelas.

Karena merasa kinerjanya selama ini baik sesuai dengan komando dan absensi full, Sandi pun mempertanyakan akan hal tersebut.

Tak hanya itu, Sandi juga sempat diiming-imingi uang damai pada saat itu.

Namun Sandi menolak karena merasa hak-hak temannya sesama pekerja harus ditunaikan.

Kini, Sandi lagi-lagi menjadi sorotan dan dipanggil untuk ikut pembinaan atas videonya.

Dalam videonya, Sandi meminta agar atasannya tidak ikut memanggil teman-temannya yang lain.

Sandi menegaskan siap menanggung segalanya seorang diri buntut video room tour yang viral.

Tak berhenti di situ, di tahun 2024 ini Sandi juga menyuarakan hal serupa agar dilakukan pemeriksaan terhadap pejabat Pemadam Kebakaran Depok.

Sandi Butar Butar bahkan meminta kepada penegak hukum untuk segera mengambil tindakan jika ditemukan penyelewengan dalam pemeriksaan.(*)

Sumber: kilat
Foto: Sandi Butar Butar ternyata dulu pernah viral gara-gara bongkar korupsi Damkar Depok. (X/@dhemit_is_back)
Kini Viral Gegara 'Room Tour' Alat Rusak, Sandi Butar Butar Ternyata Dulu Pernah Bongkar Kasus Korupsi Damkar Depok Kini Viral Gegara 'Room Tour' Alat Rusak, Sandi Butar Butar Ternyata Dulu Pernah Bongkar Kasus Korupsi Damkar Depok Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar