Jokowi Lantik Menteri Baru Hari Ini, Yasonna Laoly Pasrah!
Isu perombakan kabinet menteri alias reshuffle di sisa jabatan Joko Widodo alias Jokowi ternyata bukan isapan jempol belaka. Nama Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) sekaligus kader PDI Perjuangan, Yasonna Laoly, kabarnya akan digantikan menyusul menguatnya isu reshuffle kabinet menjelang pergantian pemerintahan Presiden Jokowi kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Terkait isu reshuflle tersebut, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana tidak menampik jika hari ini Jokowi akan melantik sejumlah pejabat negara baru di sisa masa jabatannya sebagai presiden.
"Hari ini, Senin, tanggal 19 Agustus 2024, pukul 09.30 WIB, Bapak Presiden diagendakan akan melantik beberapa Menteri, Wakil Menteri dan beberapa Kepala Badan di Istana Negara," ujar Ari dikutip dari Antara, Senin.
Ari mengatakan menteri dan kepala badan yang akan dilantik Presiden adalah Menteri Hukum dan HAM, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Menteri Investasi, Wakil Menteri Kominfo, Kepala Badan Gizi Nasional, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan dan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan.
"Pengangkatan menteri, wakil menteri dan kepala badan diperlukan untuk mempersiapkan dan mendukung transisi pemerintahan agar berjalan dengan baik, lancar dan efektif," ujar Ari.
Terkait siapa nama-nama menteri, wakil menteri dan kepala badan yang akan dilantik, Ari meminta wartawan menunggu pelantikan resmi di Istana nanti.
Yasonna Pasrah
Terkait namanya mencuat menjadi bidikan reshuffle di kabinet, Menkumham Yasonna Laoly akhirnya angkat bicara.
Politikus PDIP itu pun mengaku pasrah untuk menerima risiko jika dirinya terkena reshuffle. Mencuatnya isu reshuffle itu, beredar kabar jika posisi Yasonna di Kemenkumham akan digantikan oleh Supratman Andi Atgas.
“Isu reshuffle adalah kewenangan sepenuhnya Presiden Indonesia. Am I ready or not? I am more than ready (apa aku siap atau tidak? Aku sudah sangat siap),” kata Yasonna, Sabtu (17/8).
Sumber: suara
Foto: Menkumham Yasonna Laoly/Net
Jokowi Lantik Menteri Baru Hari Ini, Yasonna Laoly Pasrah!
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar