Surya Paloh Sebut Saat ini Bukan Momentum Anies Nyagub
Partai Nasdem berpandangan bahwa Pilkada Jakarta 2024 bukanlah momentum untuk Anies Baswedan.
Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh saat merespons Anies Baswedan yang urung diusung parpol pada Pilkada 2024 mendatang.
“Memang bukan saat ini momentum dia, saya pikir itu biasa,” kata Paloh kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Jumat (16/8).
Paloh mengatakan bahwa Anies Baswedan sudah cukup dewasa dan matang merespons dinamika politik yang terjadi menjelang Pilkada Jakarta 2024. Sehingga, mantan Gubernur DKI Jakarta itu tidak akan kecewa jika gagal berlaga di Pilkada.
“Saya pikir beliau cukup matang adik satu itu, hebat itu dia. Dia bisa menerima itu, gak ada masalah bagi dia,” jelasnya.
Mengenai apakah bakal ada panggung politik lagi bagi Anies Baswedan, Paloh meyakini tokoh muda sekaliber mantan Mendikbud itu pasti akan selalu terbuka.
“Saya pikir dengan potensi yang ada pada dirinya, itu gak bisa kita pungkiri. Usia masih relatif muda, ya kan, masih energik, sejumlah pengalaman telah dilaluinya, saya pikir ini merupakan aset yang berarti juga untuk negeri ini,” pungkasnya.
Sumber: rmol
Foto: Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh/RMOL
Surya Paloh Sebut Saat ini Bukan Momentum Anies Nyagub
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar