Breaking News

UAS Beberkan Amalan Ringan dan Mudah Ini Bisa Ubah Kesusahan Jadi Kebahagiaan, Apa Itu?


Hidup memang tak selalu mulus dalam perjalanannya, namun ketika melakukan amalan ini, Allah SWT memberikan setitik kebahagiaan buat hambaNya. Simak ceramah Ustaz Abdul Somad (UAS) di bawah ini.

UAS merupakan salah satu sosok yang kerap memberikan ceramah berdasarkan ilmu agama Islam yang dipelajari.

Salah satu hal yang pernah disampaikan Ustaz Abdul Somad dalam ceramahnya yakni tentang sebuah amalan yang mudah ringan namun bisa mengubah kesusahan jadi kebahagiaan.

Dilansir dari YouTube Taman Surga, Ustaz yang satu ini membocorkan amalan mudah dan ringan tersebut.

Terkuak untuk mengubah kesusahan dalam hidup secara perlahan diganti dengan kebahagiaan adalah dengan zikir istighfar.

Zikir merupakan momen dimana kita sebagai umat manusia mengingat kepada Allah SWT.

Lalu istighfar sendiri adalah memohon ampunan kepada Allah SWT dan menjadi kombinasi yang baik dalam sebuah ibadah.

Zikir istighfar ini menurut Ustaz Abdul Somad bisa dibaca dengan dilafalkan maupun dalam hati saja.

“Ini bisa diam-diam saja atau di dalam hati baca istighfarnya,” ungkap Ustaz Abdul Somad dilansir dari YouTube Taman Surga.

Ada janji Rasulullah SAW tentang bagaimana umat Muslim yang banyak istighfar, maka kesempitan dalam hidupnya akan hilang.

“Serta diberi rezeki dari yang tidak disangka-sangka. Maka ingat-ingat Allah, dosa kita banyak, khilaf kita banyak,” tambah Ustaz Abdul Somad.

Sementara itu, amalan zikir istighfar ini dibaca oleh Nabi Muhammad SAW sekitar 100 kali.

Tak hanya melantunkan istighfar saja, namun UAS membeberkan ada tiga syarat dosa diampuni.

“Pertama, menyesali dalam hati, yang kedua, diucapkan dengan lisan, dan yang ketiga tekad kuat untuk tidak kembali berbuat dosa untuk selamanya,” pungkas Ustaz Abdul Somad.

Itu tadi apa kata UAS amalan baik yang ringan dan mudah namun bisa mengubah kesusahan jadi kebahagiaan.(*)

Sumber: kilat
Foto: Ustaz Abdul Somad (UAS)/Net
UAS Beberkan Amalan Ringan dan Mudah Ini Bisa Ubah Kesusahan Jadi Kebahagiaan, Apa Itu? UAS Beberkan Amalan Ringan dan Mudah Ini Bisa Ubah Kesusahan Jadi Kebahagiaan, Apa Itu? Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar