Helikopter Rusia Mi-8 yang Jatuh di Semenanjung Kamchatkan Ditemukan
Helikopter Rusia Mi-8 yang hilang pada Sabtu (31/8) di Semenanjung Kamchatka berhasil ditemukan pada Minggu dalam kondisi jatuh tertabrak. Kabar ini diberitakan oleh menteri kedaruratan Rusia, Sergei Lebedev.
"Moda transportasi udara yang hilang itu sudah ditemukan. Informasi awal mengidentifikasi terjadinya kecelakaan," kata Sergei seperti dikutip Antara.
Bangkai helikopter itu ditemukan pada ketinggian 900 meter di dekat lokasi terakhir kali melakukan kontak. Hingga kini, belum ada laporan mengenai korban selamat dalam insiden tersebut.
Helikopter Mi-8 hilang dalam perjalanan dari lokasi pendaratan di pegunungan Vachkazhets menuju desa Nikolaevka di distrik Yelizovsky.
Diperkirakan ada 19 penumpang dan tiga awak di dalam pesawat tersebut.
Sumber: era
Foto: Ilustrasi helikopter Rusia (Airspace Review)
Helikopter Rusia Mi-8 yang Jatuh di Semenanjung Kamchatkan Ditemukan
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar