Loyalis Anies Diyakini Tak Golput
Loyalis Anies Baswedan diyakini tidak akan golput, namun memilih calon lain di Pilgub Jakarta 2024.
Menurut komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan alias Kang Tamil, dalam sejarah politik, tidak pernah ada fanatisme tunggal masyarakat terhadap aktor politik.
"Maka tidak akan ada fanatisme kepada Anies, jika Anies tidak mencalonkan diri maka pemilihnya akan golput, tidak ada itu," kata Kang Tamil kepada Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Minggu (1/9).
Menurut akademisi Universitas Dian Nusantara ini, pemilih Anies akan mengonversikan diri menjadi pemilih Ridwan Kamil-Suswono, Pramono Anung-Rano Karno atau Dharma Pongrekun-Kun Wardana.
"Dari sekian banyak faktor politik yang membuat masyarakat memilih Anies, mereka akan mencocokan faktor itu kepada RK, Pramono atau Dharma dan kemudian menjatuhkan pilihannya," kata Kang Tamil.
"Ini terbukti dari beberapa relawan loyalis Anies yang sudah bermetamorfosa mendukung RK. Jadi dukungan politik absolut itu hanya dongeng dalam dunia politik, tidak pernah ada itu," pungkas Kang Tamil.
Sumber: rmol
Foto: Komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan/Ist
Loyalis Anies Diyakini Tak Golput
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar