Ustaz Adi Hidayat Nilai Konflik Nasab Ba’alawi Menjadi Liar
Konflik nasab Ba’alawi sudah mengarah kepada bentrokan sesame warga Indonesia dan ini bisa mengganggu persatuan serta kesatuan bangsa.
“Bila yang disoal nasab, tentu harus diselesaikan dengan pendekatan ilmu nasab. Persoalan ilmiah ini sangat mudah didudukkan bila ditangani secara akademis dan ilmiah, sehingga tidak menjadi liar,” jelas Ustaz Adi Hidayat (UAH)) melalui kanal YouTube resminya, Adi Hidayat Official, Selasa (10/9/2024).
UAH berharap agar masyarakat tidak membiarkan perdebatan ini berlarut-larut tanpa solusi yang konkret. Dia juga menyarankan agar pihak-pihak yang terlibat dalam konflik ini mendata bukti-bukti yang ada untuk memperbaiki kesalahpahaman secara internal.
“Polemik ini harus dipisahkan antara masalah ilmiah dan masalah perilaku. Nasab adalah hal tersendiri, sementara perilaku atau etika adalah masalah lain yang juga harus diperbaiki,” tuturnya.
UAH berharap polemik nasab Ba’alawi ini dapat diakhiri melalui diskusi yang ilmiah, sehingga tidak berkembang menjadi sentimen negatif di masyarakat.
Sumber: suaranasional
Foto: Ustadz Adi Hidayat (IST)
Ustaz Adi Hidayat Nilai Konflik Nasab Ba’alawi Menjadi Liar
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar