Breaking News

Ahmad Muzani Terpilih Jadi Ketua MPR


Politikus Partai Gerindra Ahmad Muzani terpilih sebagai Ketua MPR RI periode 2024-2029. 

Keputusan itu diambil melalui rapat gabungan pimpinan MPR RI yang berlangsung pada Rabu malam (2/10).

Keputusan itu diambil secara musyawarah mufakat oleh perwakilan fraksi-fraksi partai politik yang ada di DPR RI dan perwakilan kelompok DPD RI.

"Namanya adalah sahabat saya, kolega saya, di pimpinan MPR periode yang kemarin, namanya bapak H Ahmad Muzani,” kata Ketua Fraksi PDIP di MPR RI, Ahmad Basarah, saat jumpa pers di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu malam (2/19).

Ahmad Muzani yang juga menjabat sebagai Sekjen Partai Gerindra, akan didampingi oleh delapan Wakil Ketua MPR yang telah ditetapkan oleh masing-masing fraksi. 

Adapun nama Wakil Ketua dari unsur DPD RI masih menunggu hasil rapat final yang dijadwalkan berlangsung malam ini.

Untuk Rapat paripurna MPR dijadwalkan digelar pada Kamis besok (3/10) pukul 10.00 WIB untuk mengesahkan susunan pimpinan MPR yang baru. 

“Jadi dengan demikian besok pukul 10.00 WIB pagi kita harapkan teman-teman media dapat datang dan meliput untuk menyebarkan kepada seluruh rakyat Indonesia bsok akan terbentuk pimpinan MPR yang baru. Terima kasih,” demikian Basarah.

Sumber: rmol
Foto: Politikus Partai Gerindra Ahmad Muzani/Ist
Ahmad Muzani Terpilih Jadi Ketua MPR Ahmad Muzani Terpilih Jadi Ketua MPR Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar