Breaking News

Difitnah Cuma Lulusan SMP, Riwayat Pendidikan Raffi Ahmad Tuai Sorotan


Raffi Ahmad menuai sorotan tajam beberapa waktu belakangan ini lantaran torehan yang didapat. Suami Nagita Slavina itu mendapat gelar doktor kehormatan atau doktor honoris causa dari Universal Institute of Professional Management (UIPM).

Namun, gelar yang didapat Raffi Ahmad menuai polemik lantaran kampus si pemberi dianggap tak jelas. Bahkan ada yang menyebut abal-abal karena keberadaannya tak diakui oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud).

Bukan hanya perkara gelar HC, jabatan terbaru Raffi Ahmad juga disorot. Betapa tidak, presenter berdarah Sunda itu terpilih menjadi Wakil Ketua Umum Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kamar Dagang dan Industri (Kadin) 2024-2029 di bawah kepemimpinan Anindya Bakrie.

Pemilihan Raffi Ahmad dalam jabatan krusial di Kadin tersebut nyatanya mengundang reaksi miring dari sejumlah netizen. Ada yang bahkan mengungkit pendidikan Raffi hingga menyebutnya hanya tamatan SMP.
@rans_rafatharajjalily Membalas @maharani_al_aqsha8 siapa bilang Raffi cuma tamat SMP? #masyaallahtabarakkallah #raffiahmad #raffi ♬ Setengah Mati (From "Bila Esok Ibu Tiada") - Ghea Indrawari
"Anak SMP jadi wakil kadin, dah lah gak usah kalean capek-capek kuliah, Indonesia sedang gak baik-baik saja," tulis akun seorang warganet seperti dilihat dari postingan akun TikTok @rans_rafatharajjallly.

Di sisi lain, hal itu membuat pengakuan lawas Raffi Ahmad soal rekam jejak pendidikannya kembali diungkit.

Selama ini, sosok yang dijuluki Sultan Andara itu dicap hanya lulusan SMA. Namun ternyata, Raffi sempat mencicipi bangku kuliah meski tak rampung.

Pendidikan Raffi Ahmad dimulai dari playgroup di Jakarta. "Dulu aku sekolah (playgroup) sama Kak Seto. Dulu apa namanya kayaknya Mutiara Indonesia," bebernya.

Selepas itu, Raffi Ahmad masuk TK Ar Rahman di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Lalu, sulung dari tiga bersaudara itu pindah ke Bandung, sekolah TK di Taruna Bakti. Hingga menghabiskan masa SD di sekolah yang sama.

"Kemudian ke SMP 5 dari kelas satu sampai tiga," lanjutnya.

Selepas itu, Raffi Ahmad sempat mendaftar ke SMA 5 Bandung. Namun, dia memutuskan hijrah ke ibu kota dan memilih bersekolah di SMA 3 Jakarta.

Tak diketahui pasti alasannya, Raffi Ahmad kembali pindah sekolah ke SMA 16 Jakarta hingga lulus. Dia pun sempat menjajal bangku perkuliahan di dua universitas meski tak sampai tamat.

"Waktu itu sempat kuliah di Paramadina, terus di Universitas Terbuka, sampai sekarang masih gini-gini aja," celetuknya.

Melihat rekam jejak pendidikan Sultan Andara, warganet pun ramai memberikan komentar.

"Ngadi-ngadi yang bilang cuma lulusan SMP," kata warganet. "Tuh buka telinga lebar-lebar buat yang ngomong Raffi gak lulus SMA," kata yang lain.

Sumber: suara
Foto: Raffi Ahmad. (Instagram/@raffinagita1717)
Difitnah Cuma Lulusan SMP, Riwayat Pendidikan Raffi Ahmad Tuai Sorotan Difitnah Cuma Lulusan SMP, Riwayat Pendidikan Raffi Ahmad Tuai Sorotan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar