Breaking News

Timnas Indonesia Gagal Taklukkan China, Kalah 1-2 pada kualifikasi Piala Dunia 2026


Timnas Indonesia kalah 1-2 dari China pada pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia grup C di Stadion Qingdao, Selasa (15/10/2024) malam.

Dengan hasil ini, China berhasil meraih kemenangan pertamanya di grup C setelah tiga pertandingan selalu kalah. Sementara Indonesia mengalami kekalahan pertamanya, setelah tiga pertandingan bermain imbang.

Sejak peluit pertandingan ditiup, Timnas Indonesia yang dipimpin kapten Asnawi Mangkualam mencoba membongkar pertahanan China yang tampil agresif dan disiplin.

Sejumlah serangan Timnas Indonesia belum tampak mengancam gawang China. Tercatat ada tiga kali tendangan langsung mengarah ke gawang lawan. Di antaranya, dari Ragnar Oratmangoen dan Ivar Jenner yang mengarah ke gawang.

Tendangan Ragnar melebar ke atas gawang, sementara Jenner dari luar kotak penalti melepaskan tendangan mengarah ke gawang, tetapi masih bisa diantisipasi kiper sekaligus kapten China Wang Dalei.

Sementara China mencetak gol pertama pada menit ke-21 melalui kemelut di kotak penalti Indonesia. Berawal dari tendangan bebas China ke gawang Indonesia, bola yang seharusnya dibiarkan keluar malah dimasukkan kembali ke dalam lapangan oleh pemain China, dan tepat mengarah ke penyerang Baihelamu Abuduwaili yang langsung menendang ke gawang Maarten Paes.

Gol kedua dicetak Zhang Yuning pada menit ke-43, yang berasal dari serangan balik. Sebuah umpan terobosan gagal diantisipasi pemain belakang Timnas Indonesia.

Yuning yang berlari sendiri ke arah kotak penalti, langsung melepaskan tembakan keras yang tak bisa diantisipasi Paes.

Babak II, Shin Tae-yong melakukan pergantian tiga pemain. Witan diganti dengan Marselino Ferdinan, Mees Hilgers diganti Thom Haye, dan Shayne Pattynama diganti Rizky Ridho.

Permainan Timnas menjadi lebih baik pada babak II ini. Sejumlah serangan mengancam gawang China, meski belum membuahkan hasil.

Sementara China yang unggul dua gol,  lebih banyak main bertahan. Mereka menunggu kesempatan merebut bola dari pemain Indonesia, untuk kemudian melakukan serangan balik cepat.

Bahkan memasuki 15 menit pertandingan, China main bertahan dengan menempatkan delapan pemain di lini pertahanan. Sementara pemain Indonesia mengalami kesulitan dalam penyelesaian akhir saat melakukan serangan.

Indonesia akhirnya memperkecil ketinggalan pada menit ke-85 oleh Thom Haye. Berawal dari lemparan bola Timnas ke arah gawang China, pemain  belakang tuan rumah salah membuang bola ke Haye yang langsung menendang dengan keras.

Foto: Thom Haye (FIFA/FIFA)
Timnas Indonesia Gagal Taklukkan China, Kalah 1-2 pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia Gagal Taklukkan China, Kalah 1-2 pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar